Peselancar Australia Lolos dari Gigitan Hiu

Kamis, 22 Maret 2012 – 00:28 WIB

SYDNEY - Seorang peselancar profesional Australia, Billy O"Leary dilaporkan selamat dari gigitan hiu setelah terjatuh dari papan surfing di pantai Nobby, Gold Coast, Australia, Selasa (20/3). Namun demikian tetap saja Billy mengalami luka serius.

Dikutip dari AFP, Rabu (21/3), predator laut yang diyakini hiu banteng itu dua kali menggigit O"Leary pada bagian kaki. Beruntung O"Leary tetap sanggup berenang ke tepian untuk menyelamatkan diri.

Sesampainya di tepi pantai, O"Leary mendapat pertolongan dari rekannya sesama peselancar, Tim Windisch. Menurut Tim, hiu telah memakan sebagian daging O"Leary.
"Satu gigitan lainnya ada di engkel dan membuat tulang di dalamnya sampai terlihat jelas," kata Tim yang juga seorang peselancar profesional.

Sedangkan ketua tim penjaga Pantai Nobby, Warren Young, mengatakan, kemungkinan hiu menyerang karena terkejut setelah tertimpa tubuh O"Leary.  "Dari keterangannya, kami yakin itu adalah hiu banteng," tambahnya.

Hingga kemarin pagi, O"Leary dilaporkan masih menjalani perawatan di rumah sakit karena luka yang dideritanya. Namun kondisinya sudah mulai membaik.
 
Hiu memang biasa ditemui di perairan Australia. Tetapi serangan yang menyebabkan kematian sangat jarang dilaporkan. Dalam 22 tahun terakhir, tercatat hanya 27 orang telah dilaporkan tewas akibat serangan hiu.(ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Putri Obama Selamat dari Gempa 7,4 SR


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler