Petenis Seksi Inggris Patahkan Kutukan 33 Tahun

Rabu, 27 Januari 2016 – 15:14 WIB
Johanna Konta. Foto: AFP

jpnn.com - MELBOURNE – Inggris akhirnya memiliki wakil di semifinal Grand Slam sektor putri. Itu terjadi setelah Johanna Konta menekuk Zhang Shuai dengan skor 6-4, 6-1 di Melbourne Park, Rabu (27/1).

Sebelumnya, Inggris tak pernah punya petenis putri yang melaju hingga semifinal Grand Slam selama 33 tahun. Petenis terakhir yang melakukannya ialah Jo Durie yang lolos empat besar US Open 1983.

BACA JUGA: Sejarah, Si Cantik Akhirnya Rasakan Semifinal

Selain itu, Konta juga menyamai rekor Virginia Wade dan Sue Barker yang sama-sama melaju ke semifinal Australia Open sejak era terbuka. Wade melakukannya pada 1975. Sedangkan Barker merebut semifinal dua tahun berselang.

“Saya melakukan segalanya di pertandingan ini. Saya hanya ingin bermain dan menunjukkan hal terbaik yang saya bisa. Saya juga ingin memberikan hiburan terbaik yang saya bisa,” terang petenis seksi itu di laman BBC. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Skuat Indonesia di Kualifikasi Piala Thomas dan Uber

 

BACA JUGA: Pede Banget, Mitra Kukar Sudah Berani Sesumbar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kena Demam Berdarah, Gregoria Dicoret Dari Skuat Piala Uber


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler