jpnn.com - Musim MotoGP 2019 akan menjadi awal ikhtiar Petronas ingin membawa kemampuan teknologi Formula 1 (F1) ke MotoGP.
Memiliki pengalaman cukup sebagai sponsor dan mitra teknis tim Mercedes, Petronas berniat akan melakukan transfer teknologi ke MotoGP melalui dukungan di tim Petronas Yamaha Sepang sebagai tim satelit.
BACA JUGA: Cal Crutchlow Resmi Bawa Harapan Helm HJC di MotoGP 2019
Upaya pemindahan itu melalui pengembangan produk bahan bakar di atas lintasan balap motor paling bergengsi di dunia.
Melalui pengalaman di F1, Petronas berharap bisa mempersingkat proses pengembangan di level MotoGP. Meskipun Petronas sadar bahwa kedua balapan ini memiliki karakter yang berbeda.
BACA JUGA: Bentley Milik Andrea Iannone Disita Otoritas Italia
"Kembali pada pertengahan 1990-an kami terlibat dengan roda dua, tetapi bukan MotoGP, dan sejak itu kami telah berkembang lebih banyak di Formula 1. Tetapi selama beberapa tahun terakhir telah ada tren yang meningkat dalam hal jumlah pengikut dan pemirsa yang terus bertambah untuk MotoGP," papar Head of Brand management Petronas Noor Afiza Mohd Yusof.
Yusof melanjutkan, Petronas masuk ke Formula 1 untuk teknologi. Ini adalah lambang teknologi.
BACA JUGA: Lorenzo Setarakan Repsol Honda dengan Real Madrid atau Barca
"MotoGP juga merupakan level tertinggi bagi kami di roda dua sebagai satu-satunya kategori di mana kami dapat mengembangkan produk kami," tegas dia.
Jadi, lanjut Yusof, motorsport adalah platform penting bagi perusahaan tidak hanya sebagai sponsor, tetapi terutama sebagai mitra teknis untuk bahan bakar balap dan pelumas.
"Kami telah melakukan itu dengan sukses selama lima tahun terakhir untuk Mercedes dan kami sangat berharap untuk meniru apa yang telah kami pelajari di atas dua roda," ungkap dia.
Tim Petronas Yamaha Sepang sendiri memulai debut di MotoGP 2019 bersama pembalap Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo. (mg8/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ternyata Ducati Menyimpan Kekesalan ke Jorge Lorenzo
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha