Petronas SRT Meluncurkan Motor MiniGP Mirip Tunggangan Valentino Rossi

Minggu, 30 Mei 2021 – 14:42 WIB
GP-O Spesial Edition. Foto: Paultan

jpnn.com - Petronas Sepang Racing Team (PSRT) menggandeng produsen sepeda motor MiniGP, Ohvale, meluncurkan GP-O Spesial Edition.

Motor yang bakal diproduksi dengan jumlah 46 unit itu dijual seharga 9.600 euro atau setara Rp 167 jutaan.

BACA JUGA: Rossi Bakal Buat Keputusan Besar setelah Libur Musim Panas

Seluruh bodi GP-O dibungkus dengan menggunakan livery tim balap MotoGP yaitu Petronas Yamaha SRT.

Bagian fairing, winglet, mudguard dan panel depan dibuat dari bahan serat karbon.

BACA JUGA: Pembalap Federal Oil Gresini Bertekad Kompetitif di Moto2 Italia 2021

Selain itu, beberapa komponen motor juga menggunakan material CNC warna hitam, mirip motor MotoGP Petronas Yamaha SRT tunggangan Valentino Rossi.

Sektor kaki-kaki, motor dibekali suspensi depan Mupo dan monoshock belakang Ohlins. Suspensi depan-belakang bisa disesuaikan pengaturannya.

BACA JUGA: Polisi Cegat Truk Pupuk di Depan Kantor Camat, Setelah Dibuka, Astaga!

Tidak hanya itu, sistem pengereman hadir dengan kaliper dan piringan J Juan. Rodanya dibalut ban spesial Pirelli Diablo Superbike 10 inci.

Kemudian dasbor digital Alfano memiliki fitur konektivitas Bluetooth dan GPS untuk merekam waktu putaran.

GP-O Spesial Edition dibekali mesin berkapasitas 160cc silinder tunggal dan masih menggunakan karburator Dell'orto dan knalpot Arrow.

PSRT sudah mulai membuka keran pemesan untuk motor MiniGP edisi khusus yang dapat dipesan di website ohvale.com.

Motor mulai dikirim pada September 2021 mendatang. (paultan.org/ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim Valentino Rossi Lebih Memilih Ducati Ketimbang Yamaha, Apa Alasannya?


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler