jpnn.com, JAKARTA - MNC Animation dan MNC Pictures resmi merilis trailer animasi Zanna: Whisper of Volcano Isle.
Film yang tayang pada 2 Januari 2025, itu juga akan diputar di Singapura, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
BACA JUGA: Miles Films Akhirnya Ungkap Jadwal Produksi Film Rangga & Cinta
Trailer berdurasi dua menit yang dirilis melalui berbagai platform media sosial ini memberikan sekilas gambaran tentang petualangan Zanna, seorang gadis muda pemberani yang tersesat di dunia magis.
Penonton juga dikenalkan dengan karakter-karakter unik lain, seperti peri Dinda dan Novi, makhluk lucu Bonbon, kadal terbang humoris Drako, serta antagonis Atlas yang memimpin dunia bawah tanah.
BACA JUGA: Garap Film Kedua, Baim Wong: Ganas-Ganas Pemainnya
Menghidupkan cerita ini adalah para pengisi suara bertalenta, seperti Alya Nurshabrina, Ghea Indrawari, Brooklyn Alif Rea, Ayu Dyah Pasha, dan Robby Purba.
Dengan musik tema yang menarik dan visual menakjubkan, film ini menjanjikan pengalaman sinematik yang menghibur untuk semua kalangan.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Jennifer Coppen Sindir Gus Miftah, Kiky Saputri Ikut Kecewa
Produser Eksekutif Liliana Tanoesoedibjo berharap kisah Zanna dapat menjadi inspirasi bagi anak-anak di Indonesia.
Menurut Liliana, karakter Zanna membawa pesan penting tentang keberanian, integritas, dan kepercayaan diri.
"Kami ingin menciptakan tokoh animasi yang tidak hanya menghibur, tetapi juga menjadi panutan bagi anak-anak Indonesia,” ujarnya.
Zanna: Whisper of Volcano Isle mengangkat tema persahabatan dan keberanian dalam menghadapi tantangan.
Bersama teman-temannya, Zanna harus melawan kekuatan gelap yang mengancam dunia mereka.
Cerita ini dirancang untuk menyampaikan nilai-nilai moral kepada anak-anak sekaligus memperkenalkan animasi lokal dengan kualitas internasional.
Film ini diharapkan menjadi tontonan keluarga yang tidak hanya menghibur tetapi juga menyentuh hati. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh