Piaggio Buka Pemesanan Vespa Elettrica, Segini Harganya

Rabu, 10 Oktober 2018 – 13:09 WIB
Vespa Elettrica. (Foto: Piaggio/JPNN)

jpnn.com, MILAN - Ada kabar baik bagi penggemar skuter matik (skutik) Italia, Vespa Elettrica bersiap masuk pasar Asia pada 2019, setelah lebih dahulu memenuhi konsumennya di Eropa dan Amerika.

Piaggio Group sudah membuka pemesanan Vespa listrik pertamnya itu lewat pemesanan online hingga periode November 2019, namun ini masih terbatas.

BACA JUGA: Rayakan Ultah ke-50, Vespa Primavera Operasi Plastik

Pemesanan langsung yang lebih besar, disebutkan baru akan di buka bertepatan helatan EICMA 2018 di Milan, Italia, pada 6-12 November 2018.

Harga Vespa Elettrica sendiri saat ini dibanderol € 6,390 atau setara Rp 111 jutaan.

BACA JUGA: Piaggio Coba Peruntungan dengan Menyaingi Bajaj

Vespa Elettrica ditenagai baterai lithium ion dengan kemampuan jarak tempuh hingga 100 km. Serta sistem KERS untuk meregenerasi energi saat melambat.

Pengisian penuh baterai hanya butuh waktu 4 jam, baik lewat colokan rumah atau stasiun pengisian.

BACA JUGA: Dealer Piaggio Berfasilitas 3S Hadir di Serang

Motor listrik menghasilkan tenaga 2,6 hp dilengkapi fitur boost, serta fitur mode berkendara Eco dan Power. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Babizip Siap Bantu Sesama Pengguna Piaggio Zip


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler