Piala AFF 2022 Filipina vs Indonesia: Sejarah Memihak Garuda

Senin, 02 Januari 2023 – 10:50 WIB
Pemain Timnas Indonesia latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - MANILA - Dua matchday terakhir penyisihan Grup A Piala AFF 2022, yakni Filipina vs Indonesia dan Thailand vs Kamboja, Senin (2/1) akan menentukan siapa yang menembus semifinal.

Indonesia saat ini menempati posisi kedua di Grup A, membuntuti Thailand.

BACA JUGA: 2 Permintaan Shin Tae Yong Menjelang Laga Filipina vs Indonesia, Simak Nih

Kemenangan dan hasil seri sudah cukup buat Garuda maju ke 4 Besar.

Andai kalah pun Timnas Indonesia masih masuk Top 4 dengan catatan Thailand mengalahkan Kamboja di pertandingan lainnya.

BACA JUGA: Piala AFF 2022: Main di Lapangan Sintetis, Filipina Punya Kans Gulung Indonesia

Klasemen Grup A Piala AFF 2022

Indonesia tampil impresif setelah tiga pertandingan dengan mengoleksi sepuluh gol, menjadikan tim asuhan Shin Tae Yong paling subur (sama dengan Thailand).

BACA JUGA: Filipina vs Indonesia: Janji Shin Tae Yong, Laga Mirip Final

Coach STY menargetkan poin penuh alias kemenangan di Rizal Memorial Stadium.

Pria Korea itu bahkan sudah mulai bicara soal calon lawan di semifinal, yakni delegasi dari Grup B.

STY bilang Garuda siap melawan tim mana pun. "Kami tidak mau menghindari tim terbaik," tuturnya dalam konferensi pers di Rizal Memorial, Manila kemarin.

Di Grup B, tinggal tiga tim yang berebut tempat di semifinal, yakni Vietnam, Singapura, dan Malaysia.

"Saya sama sekali tidak peduli mau berjumpa dengan Vietnam, Singapura atau Malaysia. Itu karena kami memang pasti akan ketemu tim kuat kalau masuk ke semifinal maupun final," kata Shin.

Namun, Indonesia tetap harus mewaspadai Filipina.

Tuan rumah memiliki waktu satu minggu penuh untuk mempersiapkan diri menjamu Indonesia, setelah pertandingan terakhir mereka sebelumnya di Thailand.

Sementara itu, Indonesia cuma punya empat hari. Filipina punya tabungan keunggulan fisik lebih banyak dari Indonesia.

Filipina sudah tak punya peluang lagi ke semifinal, tetapi justru hal itu yang harus diwaspadai tim tamu.

Tuan rumah bakal tampil tanpa beban. Pelatih Josep Ferre bisa saja memberikan kesempatan kepada pemain yang lebih muda dan jarang merumput untuk tampil di depan publik sendiri.

Sesungguhnya, Ferre dipilih menukangi Timnas Filipina bukan untuk jangka pendek Piala AFF 2022, tetapi bertujuan membangun pasukan masa depan.

Poin positif buat Indonesia menjelang laga di Manila malam nanti ialah sejarah memihak tim tamu.

Indonesia telah menang 19 kali dan seri empat kali dari 24 pertemuan sebelumnya dengan Filipina.

Namun, perlu dicatat. Dua dari hasil imbang tersebut terjadi dalam dua pertemuan terakhir kedua tim di Piala AFF, yakni 2-2 pada 2016 dan tanpa gol di 2018. (*/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler