Piala Asia 2023: Bahrain Menyakiti Malaysia di Menit 90+5

Minggu, 21 Januari 2024 – 03:52 WIB
Bahrain mencetak gol ke gawang Malaysia pada menit 90+5. Foto: diambil dari theafc

jpnn.com - DOHA - Bahrain membuka peluang menjadi wakil dari Grup E di 16 Besar Piala Asia 2023.

Setelah kalah 1-3 dari Korea pada matchday 1, Bahrain meraih kemenangan dari Malaysia pada matchday 2.

BACA JUGA: Dramatis, 4 Gol Mewarnai Jordan Vs Korea, 2 Bunuh Diri

Pada pertandingan di Jassim bin Hamad Stadium, Doha, Sabtu (20/1) malam WIB, Bahrain menaklukkan Harimau Malaya -julukan Timnas Malaysia, secara dramatis.

Bahrain menang tipis 1-0.

BACA JUGA: Hasil Piala Asia 2023: Aduh, Kasihan Malaysia

Setelah melakoni pertempuran sengit sepanjang laga, Bahrain mendapatkan golnya di menit 90+5 alias di masa tambahan waktu, melalui sepakan dari luar kotak penalti yang dilepaskan Ali Madan.

Malaysia tak punya waktu lagi menyamakan kedudukan, karena hanya beberapa detik setelah gol itu peluit panjang berbunyi.

BACA JUGA: Live Streaming Bahrain Vs Malaysia, Ini Kata Bintang Harimau Malaya

Pertarungan di Jassim bin Hamad berjalan seimbang, meski Bahrain lebih banyak menguasai ball possession (66-34).

Flash Score merangkum, Malaysia juga tak miskin peluang, terutama di babak pertama.

Tim asuhan Kim Pan Gon itu tercatat punya empat goal attempts.

Buat Malaysia yang kalah 0-4 dari Yordania di matchday 1, kekalahan dari Bahrain telah mengubur mimpi Negeri Jiran bermain di 16 Besar Piala Asia 2023.

Matchday terakhir Grup E pada 25 Januari, mempertemukan Korea vs Malaysia dan Jordan vs Bahrain. (adk/jpnn)

Klasemen
theafc

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler