jpnn.com - FERGANA - Persaingan di Grup B Piala Asia U-20 berakhir dengan dramatis.
Vietnam yang dalam dua pekan (matchday) memimpin klasemen, gagal menembus perempat final.
BACA JUGA: Piala Asia U-20 Uzbekistan Vs Indonesia: Catatan Manis STY
Pada laga terakhir penyisihan Grup B melawan Iran di Istiqlol Stadium, Fergana, Selasa (7/3) malam WIB, Vietnam kalah 1-3.
Iran yang wajib menang dalam laga ini untuk masuk Top 8, unggul lebih dahulu pada menit ke-36, melalui donasi dari Mohammad Hazbavi.
BACA JUGA: Klasemen Grup Piala Asia U-20: Vietnam Nomor 1, Indonesia 3
Vietnam yang hanya butuh hasil imbang melawan Iran, menyamakan kedudukan pada menit ke-56 melalui gol Khuat Van Khang.
Iran yang mengetahui di laga lain Grup B Australia sedang berpesta gol, terus menyerang Vietnam.
BACA JUGA: Jadwal Piala Asia U-20: Juara Bertahan di Ujung Tanduk
Pada menit ke-75, Saharkhizan membuat Iran unggul 2-1.
Gol penutup lahir pada menit 90+4, di saat Vietnam sedang mengurung Iran.
Sebuah serangan balik dituntaskan Hosseinnezhad menjadi gol yang membuat skor akhir menjadi 3-1 untuk Iran.
Di laga lain, Australia menghajar Qatar 9-1.
Dua hasil matchday ketiga Grup B itu menempatkan Iran sebagai juara grup dan Australia di peringkat kedua.
Vietnam yang mengalahkan Australia dan Qatar di dua matchday awal, harus gigit jari. (tafc/jpnn)
Klasemen Akhir Grup B Piala Asia U-20
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan