jpnn.com, BUENOS AIRES - Pupus sudah harapan Mauro Icardi membela Argentina pada Piala Dunia 2018.
Cedera yang menimpa Manuel Lanzini ternyata juga tidak membuat bomber Inter Milan itu masuk skuat Argentina.
BACA JUGA: Piala Dunia 2018 Belum Dimulai, Bek Spanyol Absen 2 Laga
Pelatih Argentina Jorge Sampaoli justru memilih gelandang River Plate Enzo Perez.
Selain mengalahkan Icardi, Perez juga menyingkirkan Eric Lamela dan Diego Perotti.
BACA JUGA: Menimbang Peluang Icardi Bela Argentina di Piala Dunia 2018
Sama seperti Icardi dan Perotti, Perez pun sempat masuk dalam 35 nama skuat sementara Argentina.
Namun, Perez memiliki jam terbang lebih banyak dibanding Icardi dan Perotti pada Piala Dunia.
BACA JUGA: Deschamps Bingung Pilih XI Prancis di Piala Dunia 2018
Mantan gelandang Valencia itu bahkan selalu jadi starter Argentina sejak fase perempat final pada edisi 2014 lalu.
Sebelum gol gelandang Jerman Mario Gotze pada final empat tahun lalu, Perez pun sempat bermain selama 86 menit.
''Ini penanda tim kami tak pernah kekurangan pemain hebat dan berpengalaman. Dia (Perez) sudah berada dalam level terbaik,'' sebut Messi kepada Marca.
Perez bisa bermain di beberapa posisi. Meski sering bermain sebagai gelandang bertahan, Perez mampu melebar.
Dia juga bisa bermain sebagai gelandang kanan serta winger kanan dan kiri. (ren)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Fokus Gerard Pique di Piala Dunia 2018 Diganggu Perampok
Redaktur : Tim Redaksi