jpnn.com, MOSKOW - Tim nasional Rusia meluncurkan jersey yang akan dipakai pada Piala Dunia 2018.
Jersey yang diproduksi Adidas itu terlihat sangat eye catching.
BACA JUGA: Piala Dunia 2018: Prancis Kehilangan Bek Tangguh
Untuk jersey utama, Rusia kembali memilih merah sebagai warna kebesarannya. Namun, kali ini ada motif garis putih yang melintang di bagian kerah serta lengan kanan dan kiri.
Pihak Adidas menjelaskan bahwa model jersey Rusia itu terinspirasi dari kostum pada 1988 lalu.
BACA JUGA: Piala Dunia 2018: FIFA Suntik Wakil Afrika Rp 27,8 Miliar
Adidas melengkapi kostum itu dengan celana putih dan kaus warna merah.
Untuk jersey kedua, Rusia memiliki kostum dominan putih dengan corak totol-totol perak.
BACA JUGA: Tentang Wanita-Wanita Cantik Inggris di Piala Dunia 2018
Kostum ini sangat menarik karena modelnya tidak seperti jersey utama yang terkesan bergaya klasik.
Sementara itu, untuk jersey kiper terdapat model unik yang mengedepankan kombinasi hijau tua dan hijau muda.
Ada garis-garis horizontal yang menjadikan jersey ini juga terlihat sangat menarik.
Adidas sudah menjual jersey itu secara resmi pada November 2017 lalu.
Rusia sendiri akan mulai mengenakannya saat pembukaan Piala Dunia, 14 Juni 2018 mendatang. (bep/jpc/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mauro Icardi Sudah Legawa Tidak Tampil di Piala Dunia 2018
Redaktur : Tim Redaksi