Piala Dunia 2018: Tuah Kostum Terbaik, Nigeria Luar Biasa

Sabtu, 23 Juni 2018 – 13:01 WIB
Tim nasional Nigeria. Foto: AFP

jpnn.com, MOSKOW - Kostum anyar nan eye catching seolah membawa tuah bagi Nigeria pada Piala Dunia 2018.

Nigeria yang mengenakan kostum utamanya sukses menumbangkan Islandia dengan skor 2-0 pada laga kedua Grup D di Volgograd Arena, Sabtu (22/6) malam WIB.

BACA JUGA: Mengheningkan Cipta Untuk Kekalahan Argentina dari Kroasia

Ini adalah kali pertama Nigeria mengenakan kostum bercorak hijau putih yang menjadi jersey utama pada Piala Dunia 2018.

Sebelumnya Nigeria memakai kostum kedua saat melawan Kroasia pada laga perdana.

BACA JUGA: Makna Tangisan Neymar Setelah Brasil Kalahkan Kosta Rika

Saat itu Nigeria dipaksa mengakui kehebatan Kroasia dengan skor 0-2.

Kostum Nigeria yang dipakai saat melawan Islandia memang menjadi buah bibir sebelum Piala Dunia digelar.

BACA JUGA: Fan Piala Dunia 2018 Tak Perlu Hotel, Tidur di Kereta Saja

Banyak yang menyebut kostum itu sebagai yang terbaik dalam sejarah Piala Dunia.

Tidak mengherankan, kostum itu dipesan jutaan pencinta sepak bola setelah resmi diluncurkan.

Di sisi lain, kemenangan atas Islandia membuka asa Nigeria melaju ke babak 16 besar.

Saat ini Nigeria berada di posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi tiga angka. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pukul Serbia, Swiss jadi Tim Pertama yang Menang Comeback


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler