Piala Dunia 2022: Prancis Menurun dan Pemain Mulai Angkuh, Braif Jagokan Belgia

Minggu, 13 November 2022 – 13:37 WIB
Braif Fatari. Foto: Persija.id

jpnn.com - Pemain Persija Jakarta Braif Fatari bercerita soal negara favoritnya di Piala Dunia 2022.

Braif dahulu sangat mengidolakan Timnas Prancis, tetapi khusus di Qatar 2022, dia berpaling menjagokan Belgia.

BACA JUGA: Sebegini Hadiah Uang di Piala Dunia 2022, Ngiler

Sejak kecil, pemain yang pernah dipanggil ke Timnas U-19 dan U-23 itu sangat menggilai Prancis. Braif menyukai tim berjuluk Ayam Jantan tersebut karena memiliki banyak pemain dengan nama besar.

"Kamar saya didekorasi dengan semua pernak-pernik Prancis. Pohon depan rumah pun saya panjat hanya untuk dipasang bendera Prancis," tuturnya.

BACA JUGA: Inilah Tim yang Paling Siap Bertarung di Piala Dunia 2022

Namun, setelah Piala Dunia 2018, Braif kehilangan rasa cinta kepada Prancis. Penyebabnya, permainan Tim Ayam Jantan berubah jauh terutama dalam ajang EURO 2020 yang digelar 2021 lalu.

"Setelah menang Piala Dunia 2018, permainan Prancis berubah dan pemainnya terlihat angkuh. Terlihat saat Piala Eropa 2020, mereka kalah oleh Swiss pada babak 16 besar," tuturnya.

BACA JUGA: Begini Cara Neymar Bawa Brasil Juara Piala Dunia 2022

Dengan sederet fakta buruk itulah, pemain yang berposisi gelandang tersebut lebih memilih Belgia sebagai kandidat kuat juara Piala Dunia Qatar 2022.

Braif pun mengungkapkan bahwa dirinya mengidolakan Prancis sejak kecil, tetapi kini lebih memfavoritkan Belgia.

"Kalau sekarang saya menjagokan Belgia karena memiliki materi pemain yang sangat bagus," tandasnya. (dkk/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler