jpnn.com, MALANG - Playmaker Arema FC Makan Konate mengaku tak tertarik membicarakan statistik Bhayangkara FC yang menjadi lawan timnya di Babak Delapan Besar Piala Presiden 2019.
Bahkan, capaian sempurna The Guardian–julukan Bhayangkara FC– selama turnamen pramusim itu tak membuat pemain Arema FC silau.
BACA JUGA: Pelatih Persebaya Benahi 3 Hal Demi Hancurkan PS Tira Persikabo
”Bagi kami yang penting fokus pada tim kami sendiri di pertandingan nanti,” kata pemain asal Mali tersebut.
Dia percaya bahwa Arema FC akan sulit dihentikan ketika mampu menunjukkan seluruh potensi terbaiknya. Saat ini, Arema FC memang masih jauh dari kata sempurna.
BACA JUGA: Perkembangan Terbaru Kondisi Bintang Persib Srdjan Lopicic
Tapi, Arema FC menunjukkan progres yang baik. Setelah kalah 0-1 dari Persela Lamongan, Arema FC bangkit dengan menekuk Persita Tangerang. Skornya 6-1.
”Ini pertandingan pramusim. Baru satu atau dua bulan kami mulai. Tapi, step-by-step kami lebih baik,” kata pemain yang mengawali kiprahnya di tanah air bersama PSPS Pekanbaru ini.
BACA JUGA: Abdul Rohim Jadi Kiper Utama Persebaya vs PS Tira Persikabo?
Dia pun melihat, pemain-pemain baru seperti Robert Lima Guimaraes dan Pavel Smolyachenko menunjukkan progres yang bagus. ”Ada banyak pemain lama yang bertahan. Kami sudah tahu (cara mainnya) dan ada pemain baru, pasti butuh adaptasi dan itu normal saja,” ungkap eks pemain Sriwijaya FC tersebut.
Konate optimistis bisa memenangi laga ini. Meski laga away tentunya akan lebih berat dibandingkan saat bermain di kandang.
”Itu pertandingan tidak mudah, berat karena kami main away, mudah-mudahan ada rezeki kami untuk menang,” ujar pemain yang pernah bermain di Liga Malaysia bersama T-Team itu.
Arema FC sendiri sudah beberapa kali menghadapi Bhayangkara FC di kandangnya. ”Tahun lalu hasilnya imbang (0-0). Sekarang, kami harus fokus untuk menang dan lolos (ke babak semifinal),” pungkas dia.
Sebagai informasi tambahan, laga Bhayangkara FC vs Arema FC bakal digelar di Stadion Patriot Bekasi pada 30 Maret. (c2/muf)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadwal Lengkap Siaran Langsung 8 Besar Piala Presiden 2019
Redaktur & Reporter : Budi