jpnn.com, SOLO - Partai klasik tersaji ketika PSMS Medan melawan Persija Jakarta pada semifinal Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2).
Bagi PSMS, laga itu akan menjadi salah satu pembuktian konsistensi permainan.
BACA JUGA: 4 Tim Berpeluang Raup Duit Lumayan dari Piala Presiden 2018
Sebelum melawan Persija, PSMS sudah meladeni beberapa tim kuat seperti PSM Makassar, Persib Bandung, dan Persebaya Surabaya.
Di sisi lain, Persija harus membagi konsentrasi. Selain mesti berlaga di Piala Presiden, Persija juga harus berjibaku di Piala AFC.
BACA JUGA: Piala Presiden, Djanur: Menang Lawan Persija Sudah Bagus
Laga dua tim perserikatan itu juga melahirkan beberapa fakta menarik.
Berikut ini enam fakta menarik duel PSMS versus Persija:
BACA JUGA: Piala Presiden: Lilipaly Berpeluang Sabet 2 Gelar Individu
1. PSMS dan Persija sudah saling bersua pada era perserikatan sejak 1952 silam. Pertandingan digelar di Stadion Ikada, Jakarta, 14 Desember 1952. Kala itu, Macan Kemayoran sukses mengalahkan PSMS dengan skor 4-0.
2. Secara keseluruhan, kedua tim sudah 50 kali. Persija masih sedikit unggul dengan meraih 22 kemenangan. Di sisi lain, PSMS meraih sebelas kemenangan. Tujuh belas laga lainnya berakhir imbang.
3. Pelatih PSMS Djadjang Nurdjaman belum pernah menelan kekalahan di Solo. Dia membukukan satu kemenangan dan dua imbang kala menukangi Persib pada Inter Island Cup 2014. Pada ISC 2016 lalu, dia membawa Persib mengimbangi Persija. (ies/jpc/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Djanur: Kami Sudah Menyiapkan Cara Meredam Marco Simic
Redaktur : Tim Redaksi