jpnn.com, GROBOGAN - PDI Perjuangan menyerukan calon tunggal dalam pemilihan Pilkada Kabupaten Grobogan 2024. Konsolidasi antarparpol di daerah penghasil kedelai itu terus dilakukan.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Grobogan Sri Sumarni mengatakan orbitnya calon tunggal melawan kotak kosong memungkinkan besar terjadi lantaran partainya adalah partai pemenang.
Dalam pemilihan bupati dan wakil bupati (Pilbub) Grobogan tahun ini, PDI Perjuangan telah mengantongi 17 kursi. Angka itu bisa memudahkan partai banteng moncong putih melenggang tanpa koalisi.
Namun, pihaknya menyebut dalam konstelasi politik lima tahunan ini akan membangun koalisi besar. "Kalau koalisinya makin banyak mungkin bisa juga begitu (lawan kotak kosong, red)," katanya kepada JPNN.com, Selasa (28/5).
Kini, penjajakan politik telah dilakukan di seluruh parpol. Hampir semua parpol menyambut baik tawaran partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu.
"Karena saya visi misinya jelas," ujarnya.
Dia mengatakan sejumlah parpol yang telah berkomunikasi intens di antaranya Partai Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Demokrat, Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Walau partai pemenang, PDI Perjuangan tak menyombongkan diri. Menurutnya, sebagai partai wong cilik, PDIP terus berkomitmen menjalankan tugas untuk rakyat.
"Memungkinkan koalisi, kami PDI Perjuangan semua partai dirangkul," ujar Bupati Grobogan itu.
Di partainya, calon kuat yang akan diusung yaitu, Setyohadi. Dia adalah Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum (Bapilu) PDI Perjuangan Kabupaten Grobogan.
"Yang saya jalani dua periode, dan ini harus meneruskan pembangunan Kabupaten Grobogan, apa pun calon dari PDI Perjuangan harus melanjutkan," katanya.(mcr5/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
BACA JUGA: KPU Jateng Tetapkan 120 Caleg Terpilih, PDIP Raih Kursi Terbanyak
Redaktur : Natalia
Reporter : Wisnu Indra Kusuma