jpnn.com, AMBON - Sekretaris Jendral DPP PERHAKHI Pitra Romadoni Nasution apresiasi langkah awal Paman Nurlette dalam memajukan organisasi di Maluku melalui acara pelantikan pengurus DPD.
Pitra berharap para pengurus dapat bersinergi dengan masyarakat, aparat penegak hukum dan pemerintah dalam mewujudkan penegakan hukum yang berkeadilan di tengah-tengah masyarakat.
BACA JUGA: Pitra Romadoni Raih Penghargaan Professional Lawyer Asia
Pitra menilai acara pelantikan DPD Perhakhi maluku merupakan momentum semangat baru bagi pengurus Perhakhi untuk membela kepentingan hukum masyarakat Maluku dan sekitarnya.
"Dan saya senang ketuanya masih muda dan memiliki spirit dan daya juang yang bagus dalam membesarkan organisasi, saya kira usia bukanlah penghalang untuk bagi siapapun dalam memajukan organisasi, kita harus dukung penuh itu," kata Pitra.
BACA JUGA: Pitra Romadoni Masuk TKD Prabowo-Gibran DKI, Ini Seruannya untuk Seluruh Pemuda RI
Pelantikan pengurus DPD Perkumpulan Penasihat dan Konsultan Hukum Indonesia (Perhakhi) Provinsi Maluku masa bakti 2024-2029 dipimpin oleh Paman Nurlete.
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji advokat Perhakhi tersebut, dipimpin langsung oleh Ketua Umum Perhakhi Prof. Dr. Elza Syarief di lantai 2 gedung rektorat Universitas Pattimura, Ambon, Kamis (31/10).
BACA JUGA: Pitra Nasution Buka Posko Pengaduan untuk Honorer Korban Pemkab Palas
Pitra Romadoni Nasution, berpesan agar Pengurus Perhakhi Maluku mengibarkan sayapnya dari desa sampai ke jantung kota Maluku.
"Jaga nama baik, harkat, martabat dan kehormatan nama besar Perhakhi di tengah-tengah masyarakat, khususnya kepada para pencari keadilan, kita akan selalu support pengurus-pengurus Perhakhi di mana pun berada dalam menjalankan tugas pembelaannya, dan jangan pernah gentar dalam membela kepentingan para pencari keadilan," pungkas dia. (dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif