jpnn.com - jpnn.com - PSSI telah mengerucutkan kandidat pelatih timnas Indonesia dari enam orang menjadi dua saja.
Keduanya sama-sama berdarah Spanyol, Luis Fernandez mantan pelatih Paris Saint-Germain dan Luis Milla Aspas mantan pelatih Timnas U-23 Spanyol.
BACA JUGA: Dirtek Timnas Bakal Buat Kurikum Sepak Bola Indonesia
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi mengakui bahwa, tidak mudah bagi mereka untuk memutuskan pelatih untuk timnas tersebut.
Dan, kesulitan itu bukan karena masalah kualitas, melainkan masalah nonteknis.
BACA JUGA: Luis Fernandez Latih Timnas Indonesia, Cek di Sini
"Kami masih terus melakukan kajian dan pertimbangan. Tapi, satu dua hari ini mungkin sudah ada keputusan," kata Edy seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.
Sekjen PSSI, Ade Wellington menegaskan bahwa, sejatinya mereka sudah deal dengan dua pelatih tersebut.
BACA JUGA: Alberts, Milo, Indra Sjafri, RD, Siapa Lagi?
Hanya, belum ada satupun dari mereka yang sudah disodorkan kontrak kerja oleh PSSI untuk menangani timnas dalam satu tahun kedepan.
"Karena dua kandidat masih punya plus minus yang sedang kami pertimbangkan," ucap Wellington.
Dia lantas menjelaskan, Luis Fernandez misalnya, yang sudah siap menjadi juru taktik timnas Indonesia.
Hanya saja, misinya tidak linear dengan semangat PSSI yang ingin menjalankan program latihan jangka panjang untuk Timnas.
"Fernandez hanya ingin melakukan program latihan secara parsial, setelah itu membiarkan pemain fokus di kompetisi.
Sementara dalam konsep PSSI, timnas harus menjalani program latihan jangka panjang dan berkelanjutan. Nah, yang membuat bingung PSSI, Luis Milla bersedia menjalani program jangka panjang itu.
"Tapi, secara kualitas, kami lebih condong ke Fernandez. Karena pengalaman dia melatih timnas senior jauh lebih bagus," bilangnya.
Sebagai catatan, skuat Indonesia akan tampil di dua even besar dalam waktu dekat nanti.
Masing-masing adalah Timnas U-22 yang berlaga di SEA Games Malaysia 2017 serta Timnas U-23 yang akan tampil di Asian Games di Jakarta, 2018 mendatang.
Selain itu, timnas senior harus dipersiapkan oleh pelatih untuk menjalani sepuluh pertandingan ujicoba internasional. (ben)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain Ajax Berdarah Manado Ini Ngebet Bela Indonesia
Redaktur & Reporter : Budi