Poco F4 Resmi Hadir di Indonesia, Banyak Fitur Premium, Sebegini Harganya

Jumat, 01 Juli 2022 – 00:37 WIB
Poco F4. Foto: Antara/HO Poco Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Poco kembali meluncurkan perangkat F4 Series melalui video virtual, Kamis (30/6).

Ponsel yang akan dipasarkan dalam dua model itu, Poco F4 dan F4 GT itu akan menjadi pilihan perangkat untuk meningkatkan produktivitas.

"Poco F4 dan F4 GT akan menjadi pilihan smartphone terbaik bagi penggunanya untuk melalui segala tantangan, dalam meningkatkan gaming, multitasking, maupun fotografi," kata Kepala Pemasaran POCO Indonesia Andi Renreng, Kamis.

BACA JUGA: Poco F4 Bakal Melantai di Indonesia Akhir Bulan Ini, Spesifikasinya?

Generasi terbaru seri F itu menawarkan serangkaian fitur dan spesifikasi anyar yang belum ditemui pada generasi sebelumnya.

Poco F4 menggunakan layar berjenis E4 Amoled resolusi 2400x1080 FHD+ dengan luas layar seluas 6,67 inci. Rasio aspek layar sebesar 20:9.

BACA JUGA: Siap-Siap, Poco Akan Meluncurkan HP Terbaru di Indonesia, F4 5G?

Layar perangkat itu memiliki refresh rate tinggi yaitu 120Hz, sedangkan touch sampling rate 360Hz.

Kedua fitur hadir untuk memastikan perpindahan gambar lancar ketika digunakan bermain game.

BACA JUGA: Poco F4 5G Akan Hadir dengan Prosesor Snapdragon 870 dan RAM Besar

Hal yang paling menonjol dari ponsel Poco adalah performa yang ditawarkan.

Ponsel itu ditenagai prosesor Qualcomm, Snapdragon 870, prosesor delapan inti berkecepatan 3.2GHz dan dukungan teknologi fabrikasi 7 nanometer.

Dengan prosesor itu, Poco F4 menjanjikan performa yang cepat, tetapi hemat daya.

Poco memberikan kapasitas baterai 4.500mAh, yang diklaim sanggup bertahan 27 jam jika digunakan untuk menelepon.

Baterai itu mendukung pengisian daya cepat 67W Turbo Charging, bisa mengisi hingga 100 persen dalam 38 menit.

F4 menggunakan teknologi Middle-Middle Tab (MMT), membagi listrik ke dua arah supaya stabilitas meningkat selama pengisian daya.

Perangkat pengisi daya sudah termasuk dalam boks ponsel.

Untuk pertama kalinya ponsel itu menawarkan fitur Optical Image Stabilization (OIS) supaya hasil foto dan rekaman video stabil.

Bagian belakang terdapat tiga kamera yang masing-masing memiliki sensor 64MP, ultra-wide 8MP, dan lensa makro 2MP.

F4 merupakan ponsel paling tipis pada seri F dengan ketebalan bodi hanya 7,7 milimeter, sedangkan bobotnya 195 gram.

Di Indonesia, Poco F4 hadir dengan varian dua varian dan dijual mulai dari Rp 5.199.000 hingga Rp 5.699.000. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Poco M4 5G Hadir dengan Prosesor MediaTek 700, Sebegini Harganya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler