Polemik Hak Asuh Gala Sky, KPAI Ingatkan Hal Ini, Tolong Disimak!

Minggu, 16 Januari 2022 – 04:01 WIB
Logo KPAI. Foto: dok jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Komnas Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) berharap polemik perebutan hak asuh atau perwalian terhadap Gala Sky, bisa segera usai.

Kadivwasmonev KPAI Jasra Putra menilai bahwa Gala Sky layak untuk mendapat cinta dari orang sekelilingnya.

BACA JUGA: Gala Sky Terlihat Bahagia, Komnas PA Bilang Begini, Simak

"Sangat tidak layak anak bayi berada di pusaran konflik orang dewasa marena anak sekecil itu tahunya semua keluarga mencintainya," ujar Jasra Putra melalui live Instagram di akun HaloHukum.com, Jumat (14/1).

Dia mengatakan perebutan hak asuh kerap kali justru membuat anak tak merasakan kehangatan keluarga. Oleh karena itu, Gala Sky  tak layak berada di pusaran konflik tersebut.

BACA JUGA: Kemensos Bakal Tarik Donasi Rumah untuk Gala Sky? Marissya Icha Jawab Begini

"Ternyata energi besar perebutan kuasa asuh dan pusaran konflik yang menebal itu meninggalkan anak-anak dalam situasi semakin rumit yang tidak pernah di pahaminya serta menghilangkan kehangatan keluarga," tutur Jasra Putra.

Tak hanya itu, segala konflik tersebut juga dikhawatirkan dapat berdampak terhadap psikologis Gala Sky.

BACA JUGA: Terpisah dari Gala Sky, Fuji Mengaku Rindu

"Ya, karena tidak mendapatkan lingkungan yang kondusif, sehingga membawa buruk perkembangan psikologisnya," ucap Jasra Putra.

Dia menuturkan bahwa ada hal lebih penting yang harus dilakukan keluarga Vanessa dan Bibi Andriansyah terhadap bocah 1,5 tahun itu.

Mereka harus berupaya memberikan pemahaman dan pengertian soal kepergian Vanessa serta Bibi kepada Gala, seiring berjalannya waktu.

Bukan cuma soal kepergian, tetapi juga betapa besar kasih sayang, perhatian, dan perjuangan Vanessa dan Bibi untuk Gala Sky.

"Inilah yang harusnya keluarga atur sebaik-baiknya. Hantarkan ananda Gala sampai dia benar-benar siap dan mampu memutuskan sendiri, serta menyadari hak-haknya," kata Jasra Putra. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler