Polisi Cek DNA Begal Bertato yang Tewas Dibakar Massa

Rabu, 25 Februari 2015 – 18:03 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Polda Metro Jaya belum berhasil mengungkap jasad pelaku begal sepeda motor yang tewas dibakar hidup-hidup oleh massa di Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten, Selasa (24/2) kemarin.

Namun, dari identifikasi awal ditemukan tato di lengan kanan pelaku yang disebut polisi sebagai salah satu nama geng motor.

BACA JUGA: Jurus Polda Metro Menaklukan Enam Kelompok Begal Ibu Kota

"Ada tato salah satu geng motor tertentu," tegas Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Martinus Sitompul, Rabu (25/2).

Dijelaskan Martinus, sejauh ini belum ditemukan identitas pelaku yang kemudian menjadi korban amuk massa itu.

BACA JUGA: Ahok-DPRD Panas, Ini Komentar Wagub Djarot

"Belum ada, karena hangus terbakar semua," ujarnya.

Polisi tak kehilangan akal. Rencananya, identifikasi akan dilakukan dengan tes DNA.

BACA JUGA: Panas, Ahok dan Anak Buah Prabowo Berbalas Pantun

"Nanti kami akan mengecek DNA korban," katanya.

Seperti diketahui, pelaku dibakar hidup-hidup oleh massa. Saat ini jasadnya masih di kamar jenazah RSUD Tangerang.  (boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada Upaya Cabut Mandat Gubernur DKI, ‎Ahok: Pusing Amat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler