Polisi Masih Dalami Kasus Pria Tua Tewas Tertabrak Kereta di Cengkareng

Minggu, 28 Januari 2024 – 00:12 WIB
Tangkapan layar pria tertabrak kereta di Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (27/1/2024). ANTARA/HO-Instagram/jakartabarat24jam/@luthfiamp

jpnn.com, CENGKARENG - Aparat kepolisian tengah mengusut kasus seorang pria berinisial LK (52) yang tewas tertabrak kereta di Jalan Marga Jaya, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat.

"Masih kami dalami," kata Kapolsek Cengkareng Kompol Hasoloan Situmorang kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (27/1).

BACA JUGA: KPK akan Umumkan Saksi Sidang Korupsi Kereta Api

Hasoloan menuturkan dari pemeriksaan awal, saksi melihat korban sedang berjalan di perlintasan kereta.

Pada saat bersamaan, sebuah kereta sedang melintas dari Tangerang ke arah Jakarta.

BACA JUGA: KA Pandalungan Anjlok, KAI Rekayasa Perjalanan Kereta Lokal

Kemudian, saksi berteriak ke arah korban bahwa ada kereta yang melintas, namun korban tidak mendengar sehingga mengakibatkan tertabrak.

Kini, korban telah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

BACA JUGA: Korban Kecelakaan Kereta Api di Bandung Dievakuasi ke 6 Rumah Sakit

"Korban sudah dibawa ke RS Polri," ujarnya.

Melalui akun Instagram @jakartabarat24jam, sebuah video beredar yang memperlihatkan sejumlah orang berkumpul di sisi samping perlintasan rel kereta api.

Tampak kerumunan orang itu ramai melihat jenazah yang ditutupi benda dan di sekelilingnya dijaga ketat oleh pihak Kepolisian. Satu kereta juga sempat melintas dalam rekaman video itu. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rute Pengalihan Perjalanan KAI yang Terdampak Kecelakaan KA Turangga


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler