Polres Jakarta Barat Temukan 5 Hektare Ladang Ganja di Mandailing Natal

Kamis, 23 Januari 2020 – 00:57 WIB
Ladang ganja di Mandailing Natal. Foto: ANTARA/HO-Polres Metro Jakarta Barat

jpnn.com, JAKARTA - Polres Metro Jakarta Barat menemukan lima hektare ladang ganja di Kota Nopoh, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara.

Penemuan ini merupakan hasil pengungkapan ganja yang diselundupkan di truk durian. "Total keseluruhan ladang ganja sebanyak lima hektare, dengan jumlah tanaman ganja kurang lebih 300.000 batang pohon," kata Kepala Satres Narkoba Polres Jakarta Barat AKBP Erick Frendiz di Jakarta, Rabu (22/1).

BACA JUGA: Mencurigakan, Truk Durian Digeledah Polisi, Ternyata Isinya

Erick mengatakan, perjalanan mengungkap ladang ganja pada Sabtu (18/1) diawali menemukan tiga hektare dengan jumlah tanaman kurang lebih 180.000 batang pohon ganja. Ukuran tanaman ganja di ladang itu mencapai 1,5 hingga dua meter dan sudah siap panen.

Polisi juga menyita ganja yang sudah siap edar seberat 30 kilogram. Barang bukti tersebut dibawa ke Jakarta untuk melengkapi berkas penyelidikan.

BACA JUGA: Ladang Ganja di Kaki Gunung Guntur Garut, Begini Kata Polisi

"Selanjutnya personel gabungan menemukan kembali ladang ganja seluas kurang lebih dua hektare, dengan jumlah tanaman pohon ganja sebanyak 120.000 batang pohon. Panjangnya hampir sama 1,5 sampai dua meter," kata dia.

Dari pengungkapan tersebut, diperkirakan ganja kering sebanyak 37,5 ton dengan rincian 1 Kg daun ganja kering dihasilkan dari delapan batang pohon.

Sementara yang dimusnahkan sebanyak 119.970 batang pohon dan disisihkan 30 batang pohon ganja.

"Total jumlah keseluruhan yang dimusnahkan sebanyak 299.940 batang pohon ganja," ujar Erick. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler