Polres Jember Ungkap Pelaku Pembunuhan Perempuan yang Lehernya Tergorok, Ternyata

Rabu, 19 Januari 2022 – 08:00 WIB
Anggota Polres Jember melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di rumah korban yang berada di Jalan Wijaya Kusuma No.44 Kelurahan Jember Lor, Kabupaten Jember, Selasa (18/1/2022). Foto: ANTARA/Zumrotun Solichah

jpnn.com, JEMBER - Polisi menangkap pelaku perampokan disertai pembunuhan yang terjadi di Jalan Wijaya Kusuma No.44, Kelurahan Jember Lor, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa (19/1/2022).

Pelaku berinisial DPH, 31, warga Dusun Krajan, Desa Bedadung, Kecamatan Pakusari, itu sempat diamuk warga sebelum akhirnya diamankan polisi.

BACA JUGA: Inilah Tampang Andre yang Menusuk Leher Istrinya Beberapa Kali, Pengakuannya Bikin Bergeleng

"Kami sudah mengamankan pelaku," kata Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo kepada sejumlah wartawan di Jember.

Menurutnya, polisi akan memeriksa pelaku dan para saksi untuk mengetahui motif pelaku melakukan perampokan hingga menyebabkan korban meninggal dunia.

BACA JUGA: Video Sopir Ambulans Berdurasi 22 Detik Viral, Polisi Turun Tangan

"Hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) akan kami sampaikan kemudian karena perlu dilakukan pendalaman baik dari keterangan saksi dan pelakunya, serta akan dicocokkan dengan barang bukti yang ditemukan di TKP," tuturnya.

Hery mengatakan jenazah korban dibawa ke RSUD dr Soebandi Jember untuk dilakukan autopsi guna mengetahui penyebab kematian korban, sedangkan korban lainnya yang terluka juga dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Sementara anggota Kodim 0824 Jember Serda Wahyu Hidayatullah yang berada di lokasi kejadian membantu warga untuk menangkap pelaku perampokan tersebut dan menghubungi Unit Intel Kodim setempat.

"Ada dua orang tetangga korban bernama Benaya dan Felix yang juga terluka. Mereka kena sabet pisau karena menolong korban," katanya.

Menurutnya, korban Sri Budi Asmara, 76, mengalami luka di bagian hidung, sedangkan korban Prita Hapsari meninggal dunia dengan luka sayatan di leher yang ditemukan di kamar mandi.

Barang bukti yang diamankan di antaranya uang tunai Rp 2,8 juta, sepeda motor, peralatan listrik dalam tas ransel merah milik pelaku, pisau dapur dan dompet yang berisi identitas pelaku.(antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
perampokan   pembunuhan   Jember   Jatim  

Terpopuler