Polri Pastikan Beri Pengamanan Melekat Bagi Raja Salman

Sabtu, 25 Februari 2017 – 17:57 WIB
Polisi tengah bersiaga. Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Mabes Polri memastikan memberi pengamanan penuh terhadap Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud.

Pengamanan diberikan dari awal kedatangan sang raja pada 1-9 Maret 2017.

BACA JUGA: Rombongan Raja Arab Tiba, Siap-siap Kena Delay

Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli mengatakan, pihaknya akan mengawal semua agenda sekaligus mensterilkan lokasi-lokasi tujuan Raja Salman dan delegasinya.

"Kami (Polri) akan ikut dalam pengamanan. Tapi kalau VVIP itu dari Paspampres. Polri bersama dengan seluruh unsur terkait melakukan tugas-tugas dalam pengawalan VVIP-nya. Baik pengamanan di Jakarta maupun di Bali," kata Boy di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, Sabtu (25/2).

BACA JUGA: Rombongan Raja Arab Terbang, Notam Khusus Diberlakukan

Boy menegaskan, pihaknya sudah membentuk satu tim tugas yang fokus mengawal Raja Salman.

"Sudah tim yang disediakan oleh pimpinan, yang nantinya melekat dengan kegiatan-kegiatan yang dilakukan tamu kita," jelasnya.

BACA JUGA: Seluruh Tim Pengamanan Raja Salman Diganjar Hadiah Haji

Mengenai detail perjalanan Raja Salman, Boy enggan memerincinya. Hanya saja, dia memastikan, Paspampres dan Polri pasti berupaya menjamin keamanan Raja Salman itu. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kunjungan Raja Salman Membawa Manfaat Besar


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler