Popsivo Polwan Kalahkan Tim Bertabur Bintang Jakarta BIN, Arsela Nuari Tampil Gemilang

Jumat, 03 Mei 2024 – 19:22 WIB
Pevoli Jakarta Popsivo Polwan, Arsela Nuari Purnama saat berlaga pada ajang Proliga 2024 di GOR Jatidiri, Semarang, Jumat (3/5/2024). Foto: Dokumentasi Proliga

jpnn.com, JAKARTA - Tim voli putri Jakarta Popsivo Polwan membuat kejutan dengan mengalahkan Jakarta BIN di Proliga 2024 seri Semarang.

Dalam laga yang digelar di GOR Jatidiri, Jumat (3/5/2024), tim asuhan Lardi itu menang dengan skor 3-2 (19-25, 25-22, 18-25, 25-17, 15-7).

BACA JUGA: Proliga 2024 Seri Semarang: Yolla Yuliana Masih Jet Lag, Electric PLN Gagal Tampil Menyengat

Pada pertandingan ini pertahanan tim milik Kepolisian RI itu tampil solid dengan mampu meredam Megawati Hangestri Pertiwi.

Terlihat mantan penggawa Red Sparks itu tidak bisa berkutik seusai serangan yang dibangun bisa diredam oleh Arsela Nuari Purnama, dan Lerigia Devina Oktaviani.

BACA JUGA: Duet Gia dan Polina Terus Melumas Pertamina Enduro dengan Kemenangan di Proliga 2024

Pelatih Popsivo Polwan, Lardi mengungkapkan bahwa pada laga ini anak asuhannya tampil disiplin dalam bertahan.

“Semua pemain pada laga ini bermain sangat baik. Mereka mau berjuang dan fokus pada setiap gim kendati sempat tertinggal. Kami fokus untuk bertahan terlebih dahulu untuk memudahkan menyerang,” ungkap Lardi saat dihubungi JPNN.com.

BACA JUGA: Risco Herlambang Ternyata Belum Jadi Penyelamat Gresik Petrokimia di Proliga 2024

Kemenangan ini membuat Popsivo Polwan tercatat tidak terkalahkan pada Proliga 2024.

Pada laga sebelumnya tercatat tim asal Kepolisian RI itu meraih kemenangan dengan skor 3-1 (29-27, 25-18, 23-25, 25-18) atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Konsistensi Arsela Nuari Purnama dan kolega diuji saat Sabtu (4/5/2024) menghadapi Jakarta Pertamina Enduro yang tengah menanjak.

Adapun buat Jakarta BIN dengan hasil ini membuat tim asuhan Danai Sriwatcharamethakul itu menelan dua kekalahan beruntun.

Tercatat sebelumnya tim milik intelijen itu menyerah saat berhadapan melawan Bandung bjb Tandamata dengan skor 1-3 (27-29, 25-16, 17-25, 18-25).(mcr16/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler