Portugal vs Prancis: Cristiano Ronaldo cs Punya Kenangan Manis dan Mimpi Buruk

Kamis, 04 Juli 2024 – 11:46 WIB
Bintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (kanan). Foto: X/Cristiano.

jpnn.com, HAMBURG - Mimpi buruk kerap menghampiri Portugal kala bertemu Prancis di turnamen internasional. Kali ini kedua tim akan bentrok di perempat final EURO 2024.

Portugal dan Prancis sama-sama dibekali skuad mumpuni, dan menjadi salah satu favorit juara.

BACA JUGA: Jadwal Perempat Final EURO 2024: Spanyol vs Jerman, Portugal Bertemu Prancis

Duel dua raksasa benua biru ini merupakan ulangan final EURO 2016. Saat itu, Portugal keluar sebagai juara seusai mengalahkan Prancis dengan skor 1-0 berkat gol tunggal Eder.

Kenangan manis itu coba diulang Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan ketika bersua Prancis di perempat final EURO 2024.

BACA JUGA: EURO 2024: Roberto Martinez Masih Percaya Cristiano Ronaldo?

Namun, Portugal tak boleh jemawa mengingat Prancis punya head to head yang lebih baik.

Ya, Portugal terbilang inferior di hadapan Prancis. Total, dari tujuh pertemuan, Selecao das Quinas hanya menang satu kali, menelan empat kali kalah, dan bermain imbang dua kali.

BACA JUGA: Drama Portugal vs Slovenia, Tangisan Cristiano Ronaldo Berubah Jadi Tawa

Mesin gol Portugal Cristiano Ronaldo juga kerap menemui kebuntuan ketika bertemu Tim Ayam Jantan.

CR7 sudah bertemu Prancis sebanyak tujuh kali, tetapi hanya mencetak dua gol di dalamnya.

Ronaldo sendiri saat ini tengah mendapat sorotan karena belum mencetak sebiji gol pun di Piala Eropa 2024.

Masalah hampir sama juga dialami Prancis. Les Blues tampak kesulitan mencetak gol. 

Prancis baru mengemas tiga gol dalam perjalanannya menuju perempat final EURO 2024. 

Menarik dinantikan apakah Prancis bisa melakukan balas dendam terhadap Portugal?

Duel Portugal vs Prancis akan dihelat di Volksparktadion, Hamburg, Sabtu (6/7/2024) mendatang.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler