jpnn.com, KRASNODAR - Posisi bek kanan Spanyol untuk laga perdana di Grup B Piala Dunia 2018 melawan Portugal, 16 Juni nanti, masih menjadi misteri.
Bek kanan utama Spanyol, Dani Carvajal masih diragukan tampil karena cedera. Kini, pelatih Julen Lopetegui harus memutuskan akan menurunkan Alvaro Odriozola atau Nacho Fernandez.
BACA JUGA: Foto Bareng Presiden Erdogan, Gundogan Diejek Fan Tim Jerman
"Saya berharap memiliki kesempatan untuk bermain melawan Cristiano Ronaldo," ujar Nacho usai uji coba Spanyol melawan Tunisia di Krasnodar, Minggu (10/6) dini hari.
Nacho dan Ronaldo sama-sama pemain yang digaji Real Madrid. Kedua pemain punya potensi akan sering berhadapan satu lawan satu jika dipercaya Spanyol dan Portugal. Ronaldo biasa beroperasi di sisi kiri serangan, ketemu bek kanan, posisinya Nacho.
BACA JUGA: Preview Uji Coba Piala Dunia Dunia 2018 Austria vs Brasil
"Saya siap bermain di partai pertama. Pelatih tahu bagaimana pemainnya. Saya biasa beroperasi di tengah, namun saya juga sering memainkan pertandingan dari (bek) kanan," kata Nacho. (mc/adk/jpnn)
BACA JUGA: Aspas dan Costa Tentukan Hasil Akhir Tunisia vs Spanyol
BACA ARTIKEL LAINNYA... Brasil Tempuh 7.426 Km Pada Fase Grup Piala Dunia 2018
Redaktur & Reporter : Adek