Posisi Sudah Aman, Irak Bakal Rotasi Pemain saat Hadapi Timnas Indonesia?

Rabu, 05 Juni 2024 – 14:31 WIB
Pelatih Timnas Irak, Jesus Casas. Foto: REUTERS/Thaier Al-Sudani

jpnn.com - Apakah Irak bakal melakukan rotasi pemain saat menghadapi Timnas Indonesia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia,

Duel Indonesia vs Irak akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

BACA JUGA: Optimistis, Ini Target Shin Tae Yong saat Timnas Indonesia Menjamu Irak

Situasi Irak sudah aman di klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Jalal Hasan dan kawan-kawan sudah lulus ke fase ketiga setelah menyapu bersih empat laga dengan kemenangan. Irak saat ini memimpin klasemen Grup F dengan 12 poin. 

BACA JUGA: Timnas Indonesia vs Irak: Jesus Casas dan Penggemar di Persimpangan Jalan

Kondisi ini membuat Pelatih Irak Jesus Casas berani melakukan eksperimen. Tercatat, entrenador asal Spanyol itu banyak memanggil pemain debutan ke timnya.

Casas pun tak menampik bahwa dirinya akan melakukan rotasi saat menghadapi Timnas Indonesia.

BACA JUGA: Menjelang Timnas Indonesia vs Irak, Marselino Ferdinan Fokus Benahi Ini

"Tentu kemungkinan (rotasi pemain, red) itu ada. Kami sudah lulus fase ketiga. Mungkin saja komposisi berubah besok," ucap Casas.

Kepercayaan diri Casas memang terlihat dalam pemanggilan pemain kali ini.

Pelatih berusia 50 itu meninggalkan sejumlah pemaun berpengalaman, seperti Dhurgham Ismail, Ali Adnan, Amjad Attwan, Hussein Ali Al-Saedi, hingga Ahmed Yassin.

Nama-nama di atas merupakan pemain dengan jumlah pertandingan di atas 50 bersama Irak.

Sebagai gantinya, Casas menyertakan pemain yang belum memiliki caps dengan Timnas Irak, yakni Kumel Al-Rekabe, Hussein Hassan, Ali Kadhim, Ahmed Maknzi, Akam Hashim, Marko Farji, dan Mohamed Al-Taay.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler