PPP Buka Penjaringan Wabup Kampar

Selasa, 21 Juni 2016 – 03:26 WIB
Dasril Afandi SH saat mendaftar Cawabup ke PPP Kampar,Riau. Foto: Riaupos/jpg

jpnn.com - BANGKINANG - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mulai membuka penjaringan calon wakil Bupati Kampar, Senin (20/6) kemarin. Dasril Afandi SH MH adalah calon yang pertama hadir untuk mendaftar.

DA datang diantar oleh rombongan yang disebut sahabat DA4K2 pukul 15.00 WIB, dan disambut Tim sembilan penjaringan cawabup PPP Kampar yang diketuai oleh Yurmailis Saruji.

BACA JUGA: Miris! Puluhan Unit Bus Hibah dari Kemenhub Dibiarkan Mangkrak

Dasril menyatakan, dirinya adalah sosok yang banyak menghabiskan masa hidupnya di luar Kampar, baik dalam masa belajar maupun bekerja,  namun sebagai anak Kampar merasa rindu dan ingin memperbaiki Kampar kedepannya. 

"Dengan kondisi inilah saya bermula ingin mengikuti pertarungan dalam pilkada Kampar ini," ujarnya dihadapan tim Sembilan Penjaringan cawabup PPP Kampar seperti dikutip dari Bengkulu Ekspress (Jawa Pos Group).

BACA JUGA: Dua Orang Meninggal dan Enam Lainnya Hilang di Kebumen

Diakuinya ia memang tidak lama di Kampar namun ia sangat prihatin dengan kondisi Kampar yang menurutnya perlu dibenahi dan Dasril yakin dengan kemampuannya dan pengalamannya ia yakin bisa membenahi Kampar tersebut.

"Untuk itu saya harapkan PPP bisa mendukung saya dalam pilkada ini," ujarnya.

BACA JUGA: Ini Jumlah Korban Bencana Banjir dan Longsor di Kebumen

Dasril menyatakan dirinya juga siap untuk mendampingi Aziz Zainal ketua DPW PPP Riau yang diusung PPP sebagai calon Bupati.

Dasril yakin bisa mendampingi AZ karena pertama secara emosional dirinya dekat dengan AZ saat sama sama berkiprah di Jakarta, kedua keterwakilan daerah karena AZ berasal dari dapil satu dan lima koto sedangkan Dasril adalah perwakilan Kampar kiri. 

Ketiga faktor usia, AZ mewakili usia senior sedangkan DA mewakili anak muda sehingga ada sinergi antara keduanya. Dan yang jelas, dengan pengalaman hukumnya dan Aziz dengan background sebagai pengusaha merupakan duet yang bagus, sehingga apapun kegiatan pembangunan akan ada kontrol hukumnya hingga tidak ada masalah.

Sementara itu Ketua Tim Penjaringan dan sekaligus Ketua DPC PPP Kampar Yurmailis Saruji menyatakan, pihaknya memang agak terlambat membuka penjaringan dari Partai lain. Ini disebabkan bahwa mereka menunggu pusat tentang islah partai."Alhamdulillah sudah selesai, makanya tidak ada masalah lagi jika kita membuka penjaringan, karena kita sudah mempunyai kekuatan hukum," ujarnya.

PPP memang hanya akan membuka untuk calon wakil  Bupati karena mereka memang sudah punya calon yang akan diusung untuk Bupati yaitu H Aziz Zainal SH, maka calon wakil yang akan dicari adalah calon wakilnya Aziz. (rdh/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Malu Diomelin di Depan Banyak Orang, Suami Hajar Istri sampai Bonyok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler