PPP DIY Pilih Dukung Prabowo-Sandi, Sepertinya Ini Sebabnya

Rabu, 10 Oktober 2018 – 19:29 WIB
Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tak sepenuhnya solid dalam mengusung dan mendukungduet Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Buktinya, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memilih mendukung Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.

Menurut Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani, sikap DPW PPP DIY merupakan kelanjutan konflik internal partai berlambang Kakbah itu. Hingga kini, DPW PPP DIY masih ikut kepemimpinan Djan Faridz.

BACA JUGA: IMF Puji Ekonomi Indonesia, TKN Jokowi: Itu Pengakuan Dunia

"Itu dimotori Syukri Fadholi, ketua DPW PPP Yogya yang memang salah satu tangan kanannya Djan Faridz," kata Arsul di Rumah Pemenangan Jokowi - Ma'ruf, Jalan Cemara, Jakarta Pusat, Rabu (10/10).

Arsul menambahkan, Syukri sebenarnya sudah bergabung di struktur PPP pimpinan M Romahurmuziy setelah islah pada muktamar di Pondok Gede, April 2016. Saat itu, Syukri sudah punya posisi di kepengurusan PPP.

BACA JUGA: Fahri Anggap Jubir Kubu Jokowi dan Prabowo Tak Berkelas

"Tetapi belakangan merasa barang kali dapat peran atau kurang apa," kata Arsul.

Wakil ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma’ruf) itu menambahkan, Syukri kerap bermanuver dengan kebijakan DPP PPP. Hal itu juga terjadi dalam mengusung calon di pilkada ataupun pilpres.

BACA JUGA: Andai Fadli Zon Digigit Nyamuk, Bisa Jadi Jokowi Disalahkan

"Kalau kami A, dia harus B. Kalau kami A, dia netral saja," kata dia.

Namun, Arsul mengaku tak kaget karena hal itu sudah menjadi tabiat Syukri. Padahal, PPP punya pendukung fanatik di Yogyakarta.

Dari 34 DPW PPP, kata Arsul, tinggal DIY yang belum tuntas berkonsolidasi. "Karena ada Syukri tadi. Kalau Syukri ini tabiatnya begitu. Kami kan itu ingin partai citranya baik di masyarakat. Karena kalau lihat PPP Yogya itu kan banyak relawan kemudian laskar yang sering pawai. Kalau di Yogya itu suara yang kuat PDIP tetapi di jalanan PPP," kata dia.(tan/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Berupaya Memenangkan Caleg dan Jokowi - Maruf


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler