Prabowo, Anak Muda, dan Nasi Padang

Senin, 26 Juni 2023 – 09:23 WIB
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto berbincang santai sembari makan nasi Padang dengan jurnalis dan anak-anak muda di Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (25/6). Foto: Tim Media Prabowo Subianto

jpnn.com - JAKARTA - Prabowo Subianto bangga dan bahagia melihat kian banyak anak muda Indonesia yang berani menjadi pengusaha dan membuka lapangan kerja.

Menteri Pertahanan yang juga Ketua Umum Gerindra tersebut mengungkap hal itu saat berbincang santai bersama para jurnalis, key opinion leader atau influencer muda di Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (25/6).

BACA JUGA: Ganjar Blusukan ke Pademangan Barat, Warga Berteriak: Pak Prabowo Kapan ke Sini?

Prabowo dan para anak muda itu berkumpul sambil menyantap masakan khas Sumatera Barat, seperti rendang, ayam pop, dendeng batokok lado hijau, dendeng batokok lado merah, telur barendo, kerupuk kuah gulai, ikan salai, ayam goreng, dan gulai cincang.

Hadir dalam kesempatan itu antara lain pengusaha Arief Muhammad, pendiri Ternak Uang Felicia Putri Tjiasaka, dan content creator Ferry Irwandi.

BACA JUGA: Prabowo Tak Bertemu Ganjar Saat Melayat ke Rumah Duka Desmond Mahesa

Menurut keterangan yang diterima Antara, Prabowo hadir disambut tarian penyambutan tamu khas ranah Minang, Tari Pasambahan.

"Saya gembira, anak-anak punya keberanian sebagai pengusaha," kata Prabowo.

BACA JUGA: Soal Kedekatan Jokowi dengan Prabowo, Panda Nababan Sebut hanya Basa-basi

Dia mengatakan, generasi muda yang berani dan mempunyai semangat kewirausahaan seperti itulah yang diperlukan Indonesia saat ini

"Generasi muda yang optimistis, berani berusaha, dan tidak berfoya-foya," tutur Prabowo.

"Anak-anak muda yang berinisiatif menciptakan lapangan kerja,” imbuhnya. (antara/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler