jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto diteriaki 'presiden' oleh emak-emak saat mendatangi Koramil 0912/Lembang, Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/6/2023).
Kedatangan Prabowo ke koramil itu untuk membagikan 25 motor kepada jajaran Bintara Pembina Desa (Babinsa).
BACA JUGA: Cek Barisan Brimob, Prabowo: Punya Pacar? Berapa?
Saat tiba di lokasi, Prabowo diteriaki presiden oleh sejumlah mak-mak yang turut hadir.
Mak-mak itu kompak mengenakan baju oranye sambil berbaris rapi dan menyampaikan dukungannya kepada Prabowo sebagai calon presiden (Capres) 2024 mendatang.
BACA JUGA: PM Belanda Akui Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945, Prabowo: Syukur-Syukur Minta Maaf
"Siapa presiden kita? Prabowo, siapa presiden kita? Prabowo," teriak mereka.
Prabowo sendiri kembali membagikan motor untuk Babinsa, kali ini motor dibagikan ke jajaran Koramil 0912/Lembang, Bandung.
Prabowo menyebutkan pembagian motor tersebut dilakukan untuk memperkuat komando teritorial, Korem, Kodim, Koramil, dan seluruh Babinsa sebagai tulang punggung pertahanan.
"Kami ingin perkuat karena pertahanan kita adalah pertahanan keamanan rakyat semesta, dan komando teritorial adalah tulang punggung pertahanan," katanya.
Dia menegaskan pihaknya akan membagikan motor ke seluruh Indonesia secara bertahap.
Menurutnya, motor dapat mempermudah Babinsa agar lebih dekat dengan rakyat.
"Motor kalau enggak salah hari ini baru 25, tetapi semuanya akan dibagikan seluruh Indonesia. Kalau enggak salah sekitar 80 ribu (motor), bertahap semuanya," Pungkas Prabowo.(mcr8/jpnn)
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra