Prabowo-Gibran Menang Versi Quick Count, GEMPITA Gelar Acara Syukuran

Kamis, 15 Februari 2024 – 14:57 WIB
Ketua Umum GEMPITA Prabowo-Gibran, Lamlam Pahala bersama jajarannya menggelar acara syukuran atas kemenangan paslon nomor 2 versi quick count pada Kamis (15/4). Foto: Dok. GEMPITA

jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air (GEMPITA) Prabowo-Gibran menggelar acara syukuran atas kemenangan capres-cawapres nomor urut 2 di Pilpres 2024 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berdasarkan hasil quick count beberapa lembaga survei.

“Alhamdulillah pasangan Prabowo-Gibran yang didukung oleh GEMPITA memiliki hasil yang membahagiakan dengan perolehan suara hampir tembus 60 persen,” ujar Ketua Umum GEMPITA Prabowo-Gibran, Lamlam Pahala dalam keterangan tertulis, Kamis (15/4).

BACA JUGA: Endus Kecurangan di Pilpres 2024, PDIP Rekomendasikan TPN Ganjar-Mahfud Bentuk Tim Khusus

Dia mengutip pidato Prabowo seusai melihat hasil hitung cepat dari sejumlah lembaga survei yang memenangkan capres nomor urut 2 di Pilpres 2024 itu.

Prabowo dalam pidatonya meminta pendukungnya tidak boleh sombong dengan kemenangan versi hitung cepat.

BACA JUGA: Alumnus ITB: Selamat, Prabowo-Gibran, Lanjutkan Keberhasilan Jokowi

“Ini harus menjadi kemenangan untuk Indonesia,” ujar Prabowo di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (14/2) malam.

Menurut Lamlam, pidato kemenangan yang disampaikan Prabowo ini merupakan pidato yang menyejukkan di nuansa politik kali ini.

BACA JUGA: Prabowo-Gibran Menang Telak di Sumsel, TIM-8 RJBBP Siap Kawal Program untuk Masyarakat

“Sungguh pidato yang sangat menyejukkan,” ujar Lamlam.

Dia melanjutkan dengan perolehan angka quick count yang hampir tembus 60 persen, sangat kecil kemungkinan Prabowo-Gibran dikejar Capres-Cawapres lain.

"Dengan demikian, ini adalah sebuah kemenangan yang bisa dipastikan,” ujar Lamlam.

Selama ini, GEMPITA turut bekerja keras untuk memenangkan Prabowo-Gibran sekali putaran.

“Kerja-kerja politik yang telah GEMPITA lakukan ini semoga menjadi investasi politik yang dapat membawa kebaikan serta kemaslahatan untuk umat dan bangsa,” ujar Lamlam.

“Tagline kami adalah bersatu solid menang. Bersatu kita sudah lakukan 5 bulan. Solid sudah kita lakukan selama 5 bulan ini dan sekarang Allah izinkan kita menang.”

Kegiatan syukuran ditutup dengan doa bersama serta makan bersama para relawan GEMPITA Prabowo-Gibran.(fri/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler