Pramono Edhie Garap Pemilih di Kampung Halaman

Sabtu, 15 Maret 2014 – 22:44 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) Pramono Edhie Wibowo langsung tancap gas begitu namanya masuk sebagai juru kampanye nasional di partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono. Hari ini (15/3), Pramono sudah berada di Magelang untuk mempersiapkan kampanye terbuka perdana yang digelar besok.

Bagi mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) itu, Magelang merupakan kampung halaman. Edhie -sapaan akrab Pramono Edhi- memang lahir di Magelang. Di kota militer itu pula ia pernah menempuh pendidikan sebagai taruna di AKMIL.

BACA JUGA: KPU Juga Harus Gelar Deklarasi Penyelenggaraan Pemilu Jurdil

Berdasarkan agenda kampanye PD, sedianya Edhie dan SBY akan berada satu panggung dalam kampanye itu. Namun, Ketua Umum PD itu urung menghadiri kampanye perdana karena sebagai presiden memilih ke Riau untuk memantau langsung penanganan kebakaran hutan dan lahan.

Sementara Edhie mengatakan, partainya harus bisa mendulang suara di Jawa Tengah. "Kami saat ini fokus untuk bisa mendapatkan  suara di atas dua digit (lebih dari 10 persen, red) secara nasional," katanya melalui siaran pers Pramono Edhie Media Center hari ini.

BACA JUGA: KPU Segera Rilis Peserta Pemilu yang Didiskualifikasi

Lantas apa materi kampanye PD di Magelang besok? Edhie menuturkan, partainya akan menggenjot sosialisasi capaian pembangunan selama SBY dan PD memerintah dalam hampir 10 tahun ini.

PD, lanjut Edhie, konsisten dengan slogan cerdas dan santun sehingga tak mau menggunakan ajang kampanye untuk menyerang partai lain. "Kami tidak akan tampil dengan berbicara negatif mengenai partai lain," tegasnya.

BACA JUGA: PKB Belum Pastikan Koalisi dengan PDIP

Terkait keputusan PDI Perjuangan yang sudah mendeklarasikan Joko Widodo sebagai capres, Pramono tak mau secara khusus menanggapinya. Namun, katanya, PD siap berkompetisi dengan partai dan capres manapun secara fair.

Yang penting, kata Edhie, pemilih bisa cermat dalam melihat rekam jejak partai maupun capresnya. "Jangan salah pilih," pungkas peserta konvensi capres PD itu.(jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Ingin Perbaiki Kualitas Pemilu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler