Presiden Blusukan Saat PPKM, Begini Reaksi Mardani Ali Sera

Jumat, 16 Juli 2021 – 13:35 WIB
Mardani Ali Sera. Foto; Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PKS Mardani Ali Sera menilai aksi blusukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat itu berbahaya.

"Blusukan di masa PPKM berbahaya. Tidak memberi contoh yang baik untuk tetap di rumah," kata Mardani yang dihubungi JPNN.com, Jumat (16/7)

BACA JUGA: Jokowi Blusukan ke Sunter Malam Hari, Ferdinand Hutahaean: Itu Sentil Anies

Menurut Mardani, blusukan yang dilakukan oleh presiden tersebut juga menunjukkan cara kerja yang tidak sistematis.

"Masih ada banyak yang komplain belum mendapatkan bansos dan kehadiran negara dalam pandemi ini," lanjutnya.

BACA JUGA: Anies Gagal Carikan Rumah Sakit untuk Warga yang Butuh Perawatan, Tiba-tiba Ada yang Meninggal

Anggota Komisi II DPR RI itu juga menyebutkan aksi blusukan presiden tidak memberikan contoh yang baik dalam penanganan Covid-19.

"Varian Delta sangat menular. Blusukan bisa menjadi medium penularan," kata dia.

BACA JUGA: 500 Anak Usia 12-17 Tahun Terima Vaksin Dosis Pertama di Seskoal

Mardani menyebutkan niat orang nomor satu di Indonesia itu bisa jadi baik, tetapi harus dilakukan dengan cara yang tepat di masa PPKM Darurat.(mcr8/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler