Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Pengukuhan DPP GAMKI

Sabtu, 19 Agustus 2023 – 11:49 WIB
Ketua Panitia Yosroha Sitompul bersama Wali Kota Medan Bobby Nasution. Foto: Humas GAMKI

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan menghadiri Pengukuhan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Periode 2023-2026.

Tak hanya itu, mantan Wali Kota Solo itu juga akan memberikan arahan dan membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) GAMKI yang diikuti peserta dari seluruh Indonesia.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Tekankan Pentingnya Visi Dilandasi Tolok Ukur yang Jelas

Kepastian hadirnya orang nomor satu di Indonesia ini dibenarkan oleh Ketua Panitia Yosroha Sitompul.

“Kami sudah berkoordinasi dengan protokol (Istana Kepresidenan) di lokasi kegiatan, Presiden Jokowi dipastikan akan hadir,” kata Yosroha dalam keterangan tertulis pada Sabtu (20/8).

BACA JUGA: Dirjen Polpum Bahtiar Mendapat Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden Jokowi

Menurut Yosroha, suatu kehormatan dan kebanggaan bagi GAMKI bahwa pengukuhan DPP GAMKI dengan tema “GAMKI Bertransformasi, Berinovasi, dan Berkelanjutan” dihadiri oleh Presiden.

“Momentum yang dinantikan bagi kader dan pengurus GAMKI dengan kehadiran Presiden. Ini adalah kali pertama dan menjadi sejarah bagi organisasi GAMKI yang cikal bakalnya sudah ada sejak tahun 1945 dan ikut ambil bagian dalam perjuangan kemerdekaan," ujar pria asal Tapanuli Utara ini.

Dalam kegiatan itu, sekitar 7.000 peserta dari berbagai daerah akan hadir. Selain pengukuhan dan serah terima kepengurusan, agenda lain yaitu DPP GAMKI akan melaksanakan sidang pleno dan Rakernas di REGALE.

"Kami langsung tancap gas, setelah dikukuhkan, langsung rapat dengan pengurus. Pastinya kami saling bersinergi dengan seluruh DPD dan DPC GAMKI di seluruh Indonesia," ujar mantan Bendahara Umum Pengurus Pusat GMKI ini.

Sekretaris Panitia Swangro Lumbanbatu menjelaskan selain kehadiran Presiden Jokowi, GAMKI juga mengundang berbagai pimpinan lembaga, organisasi, dan tokoh masyarakat.

Beberapa pembicara seperti Menteri Investasi, Wamen LHK, Wamen ATR/BPN, KPU RI, dan Bawaslu RI akan berbicara di dalam sesi Rakernas, antara lain membahas tentang hilirisasi, perhutanan sosial, dan Politik jelang Pemilu 2024.

“Tak hanya itu, dalam kegiatan hari Sabtu ini, diselenggarakan event kebudayaan, musik, kemudian gerai UMKM, donor darah, dan cek kesehatan gratis untuk masyarakat bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia dan Universitas serta Rumah Sakit Methodist Indonesia," ujar Swangro yang juga merupakan Sekretaris DPD GAMKI Provinsi Sumatera Utara.

Selain itu, lanjutnya, akan dilakukan penandatangan MoU antara DPP GAMKI dan Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) yang berfokus pada peningkatan SDM, promosi wisata, dan pengembangan UMKM.

“Kami ingin kegiatan ini dapat memberikan kontribusi langsung serta membawa perubahan dan kenyamanan bagi masyarakat Sumut. Jadi, kami mengajak agar masyarakat datang menghadiri kegiatan di Lapangan Benteng ini. Kami berharap melalui kegiatan ini, GAMKI dapat berkontribusi dan membawa perdamaian di Sumut,” pungkas Swangro. (fri/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler