Presiden Jokowi Hadiri Perayaan Natal Bersama di Pontianak

Kamis, 28 Desember 2017 – 10:48 WIB
Presiden Jokowi. Foto: Biro Pers Setpres

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana akan menghadiri Perayaan Natal Bersama Tingkat Nasional Tahun 2017 yang dihelat di Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat pada Kamis (28/12) sore.

Sebelum ke Kota Pontianak, Presiden yang beken disapa Jokowi akan singgah terlebih dahulu di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat untuk menghadiri Puncak Perayaan Hari Ulang Tahun Angkatan Muda Siliwangi (AMS) ke-51 yang digelar di Gedung Merdeka, Bandung.

BACA JUGA: Seminggu Tak Keluar dari Kamar, Ternyata Meninggal Dunia

Presiden dan Ibu Iriana bertolak ke Bandung dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 melalui Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma pada pukul 08.15 WIB.

“Setelah menghadiri acara di Bandung, Presiden dan Ibu Iriana kemudian akan melanjutkan perjalanan menuju Provinsi Kalimantan Barat," kata Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

BACA JUGA: Jokowi: Masuk 2019 Pembangunan SDM Besar-besaran

Setibanya di Provinsi Kalimantan Barat, Jokowi dijadwalkan akan meresmikan terminal baru Bandar Udara Supadio. Kemudian menyerahkan sertifikat tanah untuk rakyat di Halaman Masjid Mujahidin, Kota Pontianak, sebelum menghadiri Perayaan Natal Bersama Tingkat Nasional Tahun 2017.

Turut menyertai Presiden dan Ibu Iriana dalam kunjungan kerja ke dua provinsi ini, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI Trisno Hendradi dan Komandan Paspampres Mayjen TNI (Mar) Suhartono.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Moncer di Kinerja, Elektabilitas Terganjal Isu SARA

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden Jokowi Ada di Hati Rakyat Papua


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler