Presiden Minta Pelabuhan Kuala Tanjung Jangan Dikelola Sendiri

Kamis, 04 Mei 2017 – 15:33 WIB
Presiden Joko Widodo. FOTO: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah optimistis kemajuan di sektor kemaritiman akan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat seiring pembangunan infrastruktur seperti Tol Laut.

Saat membuka Rapar Koordinasi bidang Kemaritiman di Sasana Kriya TMII, Kamis (4/5), Presiden Joko Widodo (Jokowi) bangga dengan kemajuan Pelabuhan Tanjung Priok yang sudah bisa disinggahi kapal besar berkapasitas 10 ribu TEUs.

BACA JUGA: Jokowi: Perlu Terobosan Membangkitkan Potensi Kemaritiman

Kemudian ada satu lagi proyek pelabuhan yang diharapkannya bisa segera tuntas, yakni Pelabuhan Kuala Tanjung di Sumatra Utara. Dia meminta agar ke depan pelabuhan itu tidak dikelola sendiri oleh BUMN.

"Saya sampaikan ke menteri-menteri, jangan dikelola sendiri. Silakan bekerjasama dengan pelabuhan-pelabuhan besar yang telah memiliki jaringan internasional. Tanpe itu, akan sulit mengejar ketertinggalan di bidang transportasi laut kita," ujar presiden.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Dijadwalkan ke Cikarang Sore ini

Menurut Jokowi, rencananya pengelolaan Pelabuhan Kuala Tanjung akan dikerjasamakan oleh PT Pelindo dengan sejumlah investor seperti Rotterdam Port dan Dubai Port.

"Gabungan seperti itu akan menjadi kekuatan besar kita," tegas Jokowi.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Kadin: Presiden Jokowi Bertemu Dengan Orang yang Tepat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Basuki: Pak Jokowi Tak Mau Proyek Strategis Mangkrak


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler