Preview Filipina vs Indonesia: Garuda Wajib Waspadai Catatan Ini!

Senin, 02 Januari 2023 – 10:42 WIB
Pemain Timnas Indonesia Marc Anthony Klok. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, MANILA - Timnas Indonesia akan menghadapi laga krusial melawan Filipina pada pertandingan terakhir Grup A Piala AFF 2022.

Duel Filipina vs Indonesia berlangsung malam ini, Senin (2/1/2023), di Rizal Memorial Stadium, Manila.

BACA JUGA: 2 Permintaan Shin Tae Yong Menjelang Laga Filipina vs Indonesia, Simak Nih

Indonesia sejatinya punya rekor yang bagus ketika bersua Filipina. Total, dari delapan bentrokan sebelumnya, Skuad Garuda menang lima kali, imbang dua kali, dan cuma sekali kalah.

Indonesia juga memiliki kenangan manis saat jumpa Filipina di fase grup Piala AFF edisi 2002.

BACA JUGA: Filipina vs Timnas Indonesia: Warning dari Shin Tae Yong, Garuda Wajib Waspada

Saat itu, Indonesia menggilas Filipina 13-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Namun, catatan itu tidak bisa dijadikan patokan. Pasalnya, Filipina telah mengalami banyak perkembangan.

BACA JUGA: Filipina vs Indonesia: Shin Tae Yong Sebut Tantangan Terberat di Manila

Tim berjuluk The Azkals itu, bahkan memiliki ranking FIFA lebih baik dari Indonesia.

Filipina saat ini duduk di peringkat 134 dunia, sedangkan Indonesia tercecer di posisi 151.

Selain itu, Filipina juga selalu menyulitkan Indonesia dalam tiga pertemuan terakhir, yang berakhir satu kali menang dan dua kali imbang.

Indonesia menelan kekalahan pertama dari Filipina pada Piala AFF 2014 dengan skor 0-4. 

Setelah itu, Indonesia kembali bertemu Filipina pada Piala AFF 2016 dan 2018 yang semuanya berakhir imbang (2-2) dan (0-0).

Catatan inilah yang wajib menjadi perhatian Indonesia, terlebih Filipina bertindak sebagai tuan rumah.

Indonesia saat ini berada di peringkat kedua Grup A Piala AFF 2022 dengan tujuh poin, hanya kalah agresivitas gol dari Thailand yang duduk di posisi pertama.

Filipina di sisi lain, sudah dipastikan gugur di fase grup setelah menelan dua kali kalah dan baru sekali menang. Pasukan Josep Ferre terbenam di peringkat dengan tiga poin.(mcr15/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler