jpnn.com, CIKARANG - Polisi masih mendalami motif pria berinisial A, 27, yang nekat membakar diri di rumahnya sendiri, wilayah Kampung Gombong, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Kapolsek Cikarang Kompol Mustakim mengatakan polisi hingga saat ini masih belum mengetahui motif pelaku membakar dirinya sendiri.
BACA JUGA: Innalillahi, Pria di Bekasi Membakar Dirinya Sendiri, Begini Kronologinya
"Motif sementara belum tergambar jelas. Informasi sebelum membakar diri, korban sempat mengantar neneknya ke rumah pamannya berjalan kaki. Sepulang dari antar neneknya sudah diketahui membakar diri," kata Mustakim dalam keterangan tertulis, Kamis (14/4).
Mustakim menambahkan korban yang berusia 27 tahun belum berkeluarga. Tetangga korban juga tidak terlalu mengenali A.
BACA JUGA: Hilang 3 Hari, Kakek Noja Akhirnya Ditemukan, Kondisi Mengenaskan
"Orangnya (korban) tertutup. kalau kata tetangganya tidak nongol-nongol," ujar Mustakim.
Sebelumnya, peristiwa nahas itu terjadi pada Rabu (13/4) malam.
BACA JUGA: Viral, Video Puluhan Remaja Diduga Tawuran, AKP Somantri: Cari Konten Saja
Mustakim mengatakan peristiwa itu awalnya diketahui warga yang melihat korban terbakar dalam posisi duduk di depan pintu rumahnya.
"Kasur kamar tidur korban juga hangus terbakar lalu warga memanggil ambulans Desa Pasir Gombong lalu membawa korban ke RSUD Kabupaten Bekasi," kata Mustakim.
Mustakim menambahkan korban pada akhirnya meninggal dunia saat tengah jalani perawatan di rumah sakit.
BACA JUGA: Rumah Penimbunan Solar Bersubsidi Digerebek Polisi, Ya Ampun, Pelaku Tak Disangka
"Setelah dilakukan perawatan semalam pukul 00.05 WIB, korban meninggal dunia," ujar Mustakim.(cr1/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi ke Cirebon, Ada yang Ditunjuk
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Dean Pahrevi