Pria Perkasa Itu Punya Istri Lebih Satu

Senin, 02 Maret 2015 – 14:48 WIB
Pria Perkasa Itu Punya Istri Lebih Satu. Foto JPNN.com

jpnn.com - SURABAYA - Menurut pria asal Kenjeran ini, sebut saja Donjuan, 64, seorang lelaki perkasa harus menikah minimal dua kali.

Prinsip itu pun diterapkannya kepada tiga anak lanangnya. Sayang, ketiganya, sebut Donwori, 40; Dondon, 35; dan Dimas, 31; menolak berpoligami.

BACA JUGA: Penganiaya Ibu Kandung Ternyata Sakit Jiwa

Demi mempertahankan prinsip keturunan tersebut, Donjuan membawa tiga anak lelakinya ke Pengadilan Agama (PA) Surabaya, Jawa Timur di Jalan Ketintang Madya, Kamis lalu (26/2).

”Iya, tak tunjukkan data ke PA bahwa dulu buyut, embah, dan saya sendiri sering poligami. Ini kok tidak ada anak-anak saya yang mau poligami,” ungkap Donjuan di sela-sela antrean informasi di PA.

BACA JUGA: Pertumbuhan Ekonomi di Jambi Paling Pesat di Pulau Sumatera

Dengan wajah tegas dan bijaksana, pensiunan BUMN tersebut memang terlihat masih sehat. Meskipun rambutnya putih, badannya masih tegap. Jalannya pun masih cepat. Ketika menunggu antrean, Dimas mendampinginya dengan penuh sabar.

Dondon dan Donwori masih berada dalam perjalanan ke PA. Donjuan cukup kecewa pada sikap anak-anaknya yang masih punya satu istri.

BACA JUGA: Antisipasi Begal, Wakapolsek Disruduk Vespa

Padahal, ketika berumur seperti anak-anaknya tersebut, dia sudah menikah dengan istri keduanya. Memang seusai lulus kuliah dan berumur 23 tahun, pria yang dulu mengambil jurusan teknik sipil itu langsung menikah dengan istri pertamanya.

Meskipun pernikahan tersebut merupakan hasil perjodohan, dia mencintai istrinya. Waktu pernikahan berusia empat tahun, dia diminta untuk menikahi rekan kerja ayahnya.

Dia pun menurut karena memang ayahnya ingin memiliki cucu. Dengan istri kedua, Donjuan berhasil memiliki anak, Donwori. Nah, dua tahun kemudian, dia menikah lagi dengan teman kerjanya. Kemudian, lahirlah Dondon dan Dimas.

”Tiga istri saya itu akur. Tiga anak lanang saya juga gitu,” ungkap kakek lima cucu tersebut.

Menurut Donjuan, keluarganya memang punya amalan dan doa tertentu supaya istri dan anak-anaknya akur. Bahkan, dia punya ilmu pemikat wanita.

”Semua saya ajarkan ke anak-anak saya. Tapi, tidak ada yang mau pakai. Sudah saya tawari cewek cantik, juga tidak ada yang mau. Nyerah saya,” ujarnya, lantas menarik napas  panjang.

Dimas mengungkapkan tidak mau poligami. Bagi dia, satu istri satu saja cukup. ”Nuruti bapak bikin pusing. Ngingoni bojo siji ae bingung, ndanio loro,” tandasnya.

Tak lama kemudian, Donwori dan Dondon datang. Donwori hanya geleng-geleng kepala. Dondon cuma diam saat melihat ayahnya.

”Aneh-aneh bapak iku. Aku kasihan anak-bojoku nek kawin maneh,” tutur Donwori.

”Iyo, Mas. Ndanio aku ireng ngene sopo kate gelem rabi maneh karo aku,” kata Dondon yang berwajah superpas-pasan alias jelek.

Dia sangat jauh berbeda dari Donjuan yang tampan dan berwibawa. (opi/awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Beri Rp 1,5 Miliar untuk Bantu Promosi Wisata


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler