Produksi Chevrolet Corvette Terbaru Bakal Tertunda hingga Tahun Depan

Jumat, 08 November 2019 – 11:26 WIB
Chevrolet Corvette terbaru. Foto: Chevrolet

jpnn.com - Sedan sport, Chevrolet Corvette terbaru bakal tertunda untuk mengaspal hingga tahun depan.

Pasalnya, fasilitas produksi Bowling Green bakal terhenti sementara, karena adanya aksi mogok kerja United Automobile Workers (UAW), sebagai bentuk protes ke General Motors (GM) sebagai perusahaan induk Chevrolet.

BACA JUGA: Sebelum Angkat Koper, Chevrolet Cuci Gudang dan Diskon Besar-besaran

Dilansir Economic Times, serikat pekerja UAW berencana mogok kerja sama 40 hari, sehingga tidak mungkin bagi Chevrolet untuk memproduksi Corvette, setidaknya sampai akhir tahun 2019.

Menurut laporan berbagai media di Amerika, pembuat mobil itu akan memproduksi Corvette tipe terbaru di pabrik Bowling Green pada Februari 2020.

BACA JUGA: General Motors Tutup, Bagaimana Nasib Konsumen Chevrolet di Indonesia?

Sedangkan proses produksi untuk model saat ini dengan mesin di depan akan dituntaskan pada pekan depan.

Setelah produksi Chevrolet Corvette model 2019 berakhir, Bowling Green Assembly akan ditutup. Pabrik akan merekrut dan melatih pegawai baru, kata sebuah laporan, yang memicu gelombang aksi dari pegawai.

BACA JUGA: Generasi Terbaru Chevrolet Trailblazer Dibanderol Mulai Rp 276 Jutaan, Ada 2 Varian

Pada 16 September hingga 25 Oktober, lebih dari 46.000 pekerja UAW melakukan pemogokan kepada General Motors, yang berdampak pada produksi dan penjualan perusahaan secara signifikan. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler