jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menunjuk Komjen Ahmad Dofiri sebagai Wakapolri.
Dofiri yang kini masih menjabat Irwasum Polri itu menggantikan Agus Andrianto yang naik menjadi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan di Kabinet Merah Putih.
BACA JUGA: Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
Penunjukan Dofiri sebagai orang nomor dua di Korps Bhayangkara itu tertuang dalam surat telegram Nomor:ST/2517/XI/KEP./2024, yang ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, per tanggal 11 November 2024.
Dofiri diketahui sebagai salah satu komjen yang senior di Polri untuk saat ini.
BACA JUGA: IPW Desak Irwasum Komjen Dofiri Periksa Kapolda Sulsel Irjen Andi Rian
Dia juga merupakan lulusan terbaik atau Adhi Makayasa Akpol 1989.
Sebagai polisi yang berpengalaman di bidang sumber daya manusia (SDM), Dofiri beberapa kali menduduki jabatan strategis di kepolisian, baik di mabes mapun daerah.
BACA JUGA: Komjen Ahmad Dofiri: Netralitas Polri pada Pemilu 2024 Nanti Harus Benar-Benar Dijaga
Pria kelahiran Indramayu, Jawa Barat 57 tahun silam itu sempat menjadi Kapolres Bandung pada 2007. Lalu dia dipercaya menjadi Kapoltabes Yogyakarta pada 2009.
Setelah itu, Dofiri juga pernah menjadi Koorspripim Polri pada 2010. Lalu pada 2014 dia pecah bintang dengan menjabat Karobinkar SSDM Polri.
Dua tahun berselang, dia ditunjuk menjadi Kapolda Banten. Pada tahun yang sama juga, 2016 dia menjadi Kapolda DIY.
Baru pada 2019, dia menjadi jenderal bintang dua dan dipercaya sebagai Aslog Kapolri. Setahun setelahnya dia menjadi Kapolda Jawa Barat.
Pada 2021 Dofiri dipercaya menjadi Kabaintelkam dan promosi menjadi komjen. Pada 2023 dia dipromosi lagi sebagai Irwasum dan pada 12 November ditunjuk menjadi Wakapolri pada era kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. (cuy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Komjen Ahmad Dofiri Resmi Menjabat Irwasum Polri
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan