Program Sedang Senggang, Aji Santoso Pilih Mainin Burung

Sabtu, 02 Mei 2015 – 08:45 WIB

jpnn.com - TIMNAS U-23 proyeksi SEA Games 2015 belum memulai masa latihan. Kondisi sepak bola juga belum menentu pasca abainya PSSI terhadap permintaan Kemenpora.

Namun, Pelatih Timnas U-23 Aji Santoso tak mau terlalu pusing dengan kondisi ini. Dia memiliki cara tersendiri untuk mengusir rasa jenuh dari sepak bola beberapa saat.

BACA JUGA: CR7 Tunjukkan Sikap tak Terpuji, Ini Reaksi Ancelotti

Apa itu? Aji memilih bermain burungnya. Dia mengaku sudah memelihara banyak burung yang menjadi hobi lainnya saat ini.

"Ya buat hobi ngusir bosan, ngusir jenuh. Memelihara dari kecil sampai jadi (kicauannya), itu kesenangan tersendiri," katanya.

BACA JUGA: Pertama dalam Sejarah, Riders FMX Ini 3 Kali Berputar di Udara, Ini Videonya

Sejauh ini, Aji memiliki beberapa koleksi burung yang membuat dia betah berlama-lama bermain-main. Beberapa diantaranya Murai Batu, Blackroot, Kenari, Cililin, dan Love bird.

"Jumlahnya masih puluhan, belum ratusan.. Hehehehe," ujarnya bercanda.

BACA JUGA: Seperti Lomba Maraton, Barca Harapkan Madrid Terpeleset

Karena jumlah yang terus bertambah itu, Aji saat ini sedang membangun kandang baru untuk burungnya. Ukurannya pun dibuat lebih besar dan tinggi agar burungnya tidak mudah stress.(dkk/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecam Wasit, Bomber Milan Dihukum 4 Laga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler