jpnn.com, MALANG - Tim voli Jakarta Pertamina Fastron kembali meneruskan tren positif di Proliga 2023 seri Malang seusai mengalahkan Bandung bjb Tandamata.
Dalam laga yang digelar di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur, Jumat (10/2/2023), Jakarta Pertamina menang dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 29-31, 25-23) atas juara bertahan Proliga tersebut.
BACA JUGA: Jakarta Pertamina Raih Tiket Final Four Proliga 2023, Yolla Yuliana Penuh Senyum
Tim milik BUMN itu sejatinya tidak dalam kondisi terbaik.
Mereka belum bisa memainkan Megawati Hangestri dan pemain asing, Marija Zelenovic, Jakarta.
BACA JUGA: Proliga 2023: Sengatan Jakarta Elektrik Bikin Jakarta Popsivo Tak Berdaya
Alhasil, Jakarta Pertamina mengandalkan Cindy Tiara Berliyan dan Agustin Wulandhari.
Pelatih Jakarta Pertamina, Eko Waluyo mengaku bersyukur timnya bisa meraih kemenangan meski dalam kondisi kurang bagus mengingat beberapa pemain mengalami flu.
BACA JUGA: Kinerja Wasit Proliga Kembali Dipersoalkan, Gresik Petrokimia Merasa Dirugikan
"Pemain kami rata-rata mengalami flu karena di Surabaya panas terus, sedangkan di sini (Malang) hujan. Mungkin dingin dan lupa minum es terus hingga akhirnya semua flu, mungkin sekitar 75 persen pemain," ungkap Eko.
Mantan pelatih Jakarta Garuda itu menambahkan, tidak hadirnya Megawati cukup memengaruhi kekuatan timnya.
Namun, dengan motivasi tinggi, Yolla Yuliana dan kawan-kawan memberikan permainan terbaik dan mengatasi juara bertahan dengan skor 3-1.
"Tidak hadirnya Megawati berpengaruh untuk tim terutama di sektor penyerangan. Namun, hal itu tidak menyurutkan tim kami, hari ini anak-anak termotivasi," tambah Eko.
Dengan hasil ini, Jakarta Pertamina Fastron meraih kemenangan ketiganya pada putaran kedua Proliga 2023.
Sebelumnya, semifinalis Proliga 2022 itu mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-2 (25-23, 18-25, 23-25, 25-18, 15-12).
Adapun Bandung bjb Tandamata, kekalahan dari Jakarta Pertamina membuat tim asuhan Alim Suseno menelan pil pahit keduanya pada putaran kedua Proliga 2023.
Tercatat., sebelum kalah dari Jakarta Pertamina, tim asal kota Kembang itu juga takluk dari Jakarta BIN dengan skor 0-3 (17-25, 20-25, 22-25).(mcr16/jpnn)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal