PSG vs Man City: The Citizens Sasaran Empuk Lionel Messi

Rabu, 29 September 2021 – 10:03 WIB
Bntang Paris Saint-Germain Lionel Messi tampik emosional usai membobol gawang Manchester City. Foto: (Uefa Champions League)

jpnn.com, PARIS - Paris Saint-Germain (PSG) mengamankan poin penuh saat menjamu Manchester City pada matchday kedua fase Grup A Liga Champions 2021/22.

Bertanding di Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB, PSG menang 2-0 atas Man City berkat gol yang masing-masing dilesatkan Idrissa Gueye pada menit 8’ dan Lionel Messi (74’).

BACA JUGA: Ajax vs Besiktas: Sebastien Haller Moncer, Tuan Rumah Menang Mudah

Usai pertandingan, Lionel Messi mengaku senang bisa membawa timnya meraih kemenangan melawan salah satu klub besar Eropa. 

Sejak pindah dari Barcelona ke PSG, La Pulga belum mencetak gol sama sekali hingga akhirnya pecah telur di laga melawan Man City.

BACA JUGA: Sulit Tembus Gawang Shakhtar Donetsk, Inter Milan Belum Bertaji di Eropa

“Saat ini saya sudah beradaptasi dengan PSG. Semua orang di tim ini ingin maju bersama. Hubungan saya dengan mereka sangat baik. Saya siap memberikan segalanya dan terus mencetak gol,” ungkap Messi dilansir dari Canal+.

Menang lawan Man City adalah sebuah capaian spesial bagi Messi. Sebab, City dengan Pep Guardiola menjelma sebagai kekuatan baru di Eropa. Bahkan mereka menyandang status runner up Liga Champions musim lalu.

BACA JUGA: Fakta Menarik di Balik Laga Milan vs Atletico Madrid, Luis Suarez Akhiri Puasa Gol

“Sangat jelas, Manchester City merupakan kekuatan baru. Mereka hebat, terbukti laga pertama mereka menang (6-3 vs Leipzig) dan kami hanya bermain imbang,” pungkas Messi.

Satu gol Lionel Messi ke gawang City di laga ini membuat dia total telah mencetak tujuh gol dan tiga assist saat berjumpa tim asal Inggris itu. Dengan rinician enam gol untuk Barcelona dan satu gol untuk Paris Saint-Germain.

Tambahan tiga poin di laga ini mengantar PSG merangsek naik ke posisi puncak klasemen sementara dengan koleksi empat poin dari dua laga.

Adapun kekalahan City membuat Ruben Dias dan kolega turun ke peringkat ketiga dengan torehan nilai tiga.

Laga PSG melawan Manchester City berikutnya akan tersaji di Etihad Stadium, (25/11) mendatang. (canal/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler