PSIS Umumkan 3 Pemainnya Pulih dari Cedera, Termasuk Fortes?

Rabu, 17 Agustus 2022 – 23:45 WIB
Penyerang andalan PSIS Semarang Carlos Fortes bakal absen di laga pembuka Liga 1 2022. Foto: ANTARA/Aji Styawan/aww.

jpnn.com, JAKARTA - PSIS Semarang makin percaya diri menatap pekan ke-5 Liga 1 2022/2023.

Tiga pemain andalan yang sempat cedera, kondisinya kian membaik dan bisa ditampilkan lawan Persik Kediri di Stadion Jatidiri, Semarang, Kamis (18/8) sore.

BACA JUGA: PSIS vs PSM: Carlos Fortes Bawa Laskar Mahesa Jenar Menang

Menurut CEO PSIS AS Sukawijaya, pemain yang mulai pulih cederanya itu ialah Fredyan Wahyu, Eka Febri serta striker asing Carlos Fortes.

Pria yang karib disapa Yoyok Sukawi berani berkata demikian karena sudah mendapatkan penjelasan dari tim medis.

BACA JUGA: Putri Telah Mengakui Perbuatannya, Ada Adegan Mencekik Leher, Kini Pasrah Ditangkap

"Pemain yang sebelumnya absen lawan Persib seperti Fredyan Wahyu, Eka dan Fortes, kondisinya terus membaik dari hari ke hari," ucapnya Rabu (17/8).

Pria yang juga anggota Komisi X DPR RI tersebut merinci laporan itu bahwa Fredyan sudah siap bermain. Eka pun dari sisi medis sudah oke, tetapi perlu disah lagi mental bertandingnya dan harus menghilangkan rasa traumanya.

BACA JUGA: JN Ditangkap BNN, Ternyata Dia Bandar Besar Narkoba, Tak Disangka, Ini Orangnya

"Begitu juga Fortes, beberapa hari terakhir sudah latihan reguler dengan tim," tegasnya.

Yoyok yang juga Exco PSSI tersebut menambahkan, PSIS harus berjuang keras karena kali ini main di kandang. Dia tak mau poin penuh hilang, padahal peluang mendapatkannya sangat besar.

"Saya berharap setelah kalah di Bandung, pemain bangkit dan meraih pon penuh di kandang," tandasnya. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler