jpnn.com, SOLO - Hujan deras mengiringi jalannya pentandingan antara PSM Makassar Vs PSS Sleman dalam lanjutan kompetisi BRI Liga 1 di Stadion Manahan Solo, (Kamis 18/11) malam.
PSM Makassar yang sempat memimpin dua kali harus puas dengan hasil imbang 2-2. Hasil tersebut tidak mengubah posisi PSM di klasemen. Sementara, PSS turun satu peringkat ke urutan 11.
BACA JUGA: Borneo FC Taklukkan PSM Makassar pada Kompetisi BRI Liga 1
Dua menit pertandingan berjalan, PSS langsung membuka peluang memanfaatkan kesalahan umpan bek PSM saat melakukan tendangan bebas dsti tengah lapangan.
Nemanja Kojik langsung berlari setelah melakukan umpan satu dua dengan rekannya. Sayang dia gagal memanfaatkan peluang tersebut.
BACA JUGA: PSM Makassar vs Arema FC: Hasil Imbang dan Kartu Merah Mewarnai Jalannya Laga
Giliran PSM yang mengancam pada menit ke-3 melalui tendangan mendatar Willem Pluim yang masih melenceng.
PSM kembali mendapat peluang pada menit 11. Tendangan Yakob Sayuri dari luar kotak pinalti terlampu lemah dan tepat pada penjaga gawang Miswar Saputra.
Pada menit 12, PSS membuat peluang berbahaya. Irkham Mila yang berdiri di posisi bebas dalam kotak pinalti berhasil menerima bola dan langsung melakukan tendangan. Tendangannya masih tepat ke arah Miswar.
Gol untuk PSM tercipta 2 menit berselang. Tendangan Adul Rahman dari luar kotak pinalti bersarang di sisi sebelah kiri gawang PSS.
Bench PSS memanas pada menit 22 karena wasit Darma Santoso Gulo tak memberi hadiah pinalti setelah Irkham Mila dijatuhkan.
Pelatih PSS Dejan Antonic pun sempat berdiri kemudian meneriakkan kekecewaannya lantaran keputusan wasit itu.
Umpan akurat Pluim pada menit 25 berhasil diterima Yakob yang bergerak di sisi kiri pertahanan PSS. Ia pun langsung memberikan umpan pada Anco Jansen.
Sayangnya tendangan first time yang ia lakukan masih bisa digagalkan Mizwar.
Nemanja Kojic berhasil menyeimbangkan kedudukan pada menit 32 lewat sundulannya. Ia menang duel dalam perebutan bola clearens yang kurang sempurna. Sementara gawang telah kosong karena kiper PSM Hilman Syah terlanjur maju.
Pada menit akhir, Ilham Udin mendapat peluang untuk melapaskan tendangan dari jarak dekat. Sayangnya Mizwar masih bisa menepis bola.
PSS membuka peluang di babak kedua pada menit 46. Juninho yang berhasil mengecoh Hasim Kipuw melakukan tendangan keras mendatar masih tepat ke penjaga gawang.
Masih pada menit yang sama, free header yang dilakukan Yakob masih bisa dimentahkan Miswar.
PSM kembali memimpin setelah umpan lambung Pluim pada menit 48 berhasil dimanfaatkan oleh Serif Hasik.
Berdiri tak terkawal, tendangan kaki kirinya bersarang di sisi kiri gawang PSS Sleman. PSM unggul 2-1.
Pada menit 50, giliran bench PSM yang gusar. Wasit lagi-lagi tak memberi hadiah penalti setelah A. Gufron terlihat handsball.
PSS berhasil menyamakan kedudukan 2 menit berselang melalui tendangan bebas mendatar Juninho.
Protes pun masih terus dilancarkan oleh PSM. Manager mereka Munafir Arifuddin harus rela diganjar kartu kuning atas protes itu.
Beberapa peluang sempat tercipta pascakejadian itu. Namun, tidak ada gol tercipta hingga wasit meniup peluit tanda babak kedua berakhir. (mcr21/jpnn)
Redaktur : Friederich
Reporter : Romensy Augustino