PSM Makassar Bertandang ke Markas PSS Sleman, Ini Harapan Suporter

Kamis, 21 Juli 2022 – 14:39 WIB
Sekjen Red Gank, Sadakati Sukma bersama pemain PSM, Yuran Fernandes. Foto: Dok Sadakati

jpnn.com, SLEMAN - PSM Makassar akan bertandang ke markas PSS Sleman untuk menjalani laga perdana Liga 1 musim 2022/23.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Sabtu (23/7/2022), ini diproyeksi berjalan seru.

Suporter pun berharap tim besutan Bernardo Tavares dapat meraih tiga poin dari lawatannya ke markas PSS Sleman. 

"Kami berharap PSM bisa meraih tiga poin penuh," ujar Sekertaris Jenderal (Sekjen), Sadakati Sukma kepada JPNN.com, Kamis (21/7/2022) siang. 

Pria yang karib disapa Sadat itu menilai, Wiljan Pluim dan kawan-kawan mampu meraih kemenangan kala bersua PSS. Sebab, PSM memiliki tradisi yang bagus saat menjalani laga perdana di Liga 1. 

"Tradisi PSM selalu menang di laga perdana (Liga 1, red). Nah kalau bisa dapat tiga poin maka bisa memudahkan laga selanjutnya," terang Sadat. 

Terpisah, Koordinator Komunitas VIP Selatan (KVS), Erwinsyah punya harapan yang sama, yakni PSM mencuri tiga poin dari PSS.

"Ya harapannya sama dengan semua pencinta PSM, yaitu meraih hasil maksimal, main bagus, dan Insyaallah tiga poin," terangnya. 

Laga antara PSS Sleman vs PSM Makassar diprediksi bakal ketat karena kedua tim sama-sama berambisi meraih kemenangan. (mcr29/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA JUGA: Indonesia Sulit Kalahkan Vietnam dan Thailand, Shin Tae Yong Beber Penyebabnya


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler